Sunday, October 19, 2014

Jika Berjilbab, Perawatan Rambut Harus Lebih Ekstra

Jika Berjilbab, Parawatan Rambut Harus Lebih Ekstra
Rambut yang tertutup jilbab jika tidak dirawat dengan baik bisa timbul masalah. Terutama di musim panas seperti sekarang ini. Jika tidak merawat rambut, menurut dr Erivia D. Pangkahila, M.Biomed, SpKK, bisa mengalami masalah rambut rontok dan berketombe. Masalah tersebut juga bisa timbul karena menggunakan jilbab yang terlalu lama misalnya yang dialami para wanita karier, serta menggunakan dalam ciput yang ketat.

Selain rambut rontok dan berketombe, ditambahkan oleh dr. Sinta Syafril, SpKK, wanita yang berjilbab umumnya mengeluhkan masalah gatal pada kulit kepala dan rambut berminyak. Dan keluhan-keluhan tersebut akan bertambah di musim panas. Malah menurut Ade Lingga, rambut yang ditutupi jilbab bisa menjadi sangat sensitif dan rontok. Terutama jika malas mencuci rambut dan melakukan treatment rambut.

Oleh karena itu, jika mengenakan jilbab Anda harus melakukan perawatan rambut lebih ekstra lagi agar tidak mengalami masalah rambut. Perawatan rambut ekstra apa saja yang harus dilakukan wanita yang mengenakan jilbab? Berikut beberapa tips:
  1. Tidak mengenakan jilbab yang sangat tertutup lebih dari 12 jam dan tidak memakai dalaman jilbab yang ketat. Sebaiknya pilih jilbab yang longgar.
  2. Memakai bahan jilbab yang tipis dan tidak berwarna gelap. Hindari juga pemakaian jilbab yang berlapis-lapis. Pilih juga dalaman jilbab atau ciput yang tipis.
  3. Rutin keramas karena biasanya yang berjilbab mudah berkeringat, terutama di bagian rambut. Setelah keramas bisa memakai kondisioner agar rambut tidak kering.
  4. Jika rambutnya panjang, biasanya rambut dikuncir sebelum memakai jilbab. Sebaiknya tidak menguncir rambut terlalu kuat karena akan menyebabkan kerontokan.
  5. Setelah keramas, angin-anginkan rambut, lalu disisir agar tidak rontok. Setelah rambut benar-benar kering baru memakai jilbab agar rambut tidak bau dan rontok.
  6. Sebelum memakai jilbab. bisa menggunakan hair tonic atau serum.
  7. Melakukan treatment hair spa lebih sering yaitu tiga kali sebulan. 


Kartika, Niken (Info Kecantikan)  

1 komentar: