Jerawat menimbulkan bekas noda
kehitaman atau kecokelatan. Hal tersebut dapat menimbulkan rasa tidak percaya
diri. Sebenarnya noda bekasjerawat dapat disamarkah dengan teknik make up yang
tepat. Caranya cukup simpel dan mudah untuk dipraktikkan sendiri di rumah.
Seperti apa?
Wajah yang halus dan ceran memang
membuat seorang wanita terlihat lebih cantik dan menarik. Alhasil, kepercayaan
diri pun meningkat. Namun terkadang masalah jerawat, yang kemudian menimbulkan
noda bekas jerawat yang berwarna kehitaman ataupun kecokelatan pada wajah
membuat penampilan kurang sempurna. Jerawat dan noda jerawat tentu akan sangat
mengganggu penampilan seseorang.
Noda bekas jerawat sebaiknya
diatasi agar tidak mengganggu penampilan. Dengan trik make up yang tepat maka
noda bekas jerawat dapat "dihilangkan” dalam sekejap. Berikut alat-alat
make up yang perlu dipersiapkan untuk menyamarkan noda bekas jerawat menurut
Azaria Rachmi, make up artist:
1. Noda jerawat bisa ditutupi dengan penggunaan
base make up jenis concealer yang sifatnya kental. Concealer ini juga bisa
digunakan untuk menutupi masalah mata panda (kantung mata).
2. Menggunakan pelembab yang lebih banyak pada
bagian kulit yang berjerawat atau ada noda wajahnya, dengan brush foundation.
3. Menggunakan bedak padat atau compact powder
Tahapan. Setelah menyediakan alat-alat make up-nya, berikut tahapan make up
yang dapat dilakukan untuk menyamarkan noda bekas jerawat:
4. Bersihkan wajah sebelum ber-make up.
5. Oleskan foundation secara merata pada wajah.
6. Gunakan concealer pada noda bekas jerawat yang
ingin ditutupi.
7. Bubuhkan compact powder atau bedak padat secara
merata.
8. Percantik penampilan dengan eye shadow blush on
dan lipstik.
Agar penampilan semakin menarik,
maka warna eye shadow dan lipstik yang digunakan harus sesuai dengan warna
kulit. Berikut penjelasannya:
-Warna kulit gelap. Gunakan eye shadow blush on dan lipstik yang
bernuansa hangat. Misalnya eye shadow warna emas, blush on warna peach, dan
lipstik Warna peach atau merah bata.
-Warna kulit putih dan kuning. Dapat menggunakan eye shadovm blush
on dan lipstik warna dingin dan hangat. Jika eye shadow yang dipilih adalah
warna dingin, maka blush on dan lipstik yang dipilih juga warna dingin.
Misalnya eye shadow warna pink, blush on warna pink muda, serta lipstik
bernuansa pink. Jika memilih eye shadow warna hangat, maka blush on dan lipstik
juga pilih Warna hangat. Kecuali untuk make up fantasi atau panggung, boleh
main "tabrak warna” seperti eye shadow warna dingin, dengan blush on warna
hangat dan lipstik warna dingin. Namun untuk riasan harian atau pesta
minimalis, sebaiknya warnanya senada. Rini Listia (Info Kecantikan)
0 komentar:
Post a Comment