Gaya riasan smokey eyes masih
menjadi favorit kaum hawa dalam merias bagian mata. Pasalnya, gaya tersebut
membuat mata terlihat lebih menonjol dan lebih menarik. Meski demikian, riasan
smokey eyes harus dibedakan antara siang dan malam hari agar riasan lebih
terlihat sempurna. Lantas seperti apa perbedaannya?
Riasan mata smokey eyes masih
menjadi favorit kaum hawa. Smokey eyes merupakan make up atau riasan mata yang
cenderung menggunakan warna gelap yang membaur, serta membingkai tepian garis
mata bagian atas dan bawah. Gaya ini biasanya banyak digunakan oleh mereka yang
matanya kecil atau sipit agar terlihat lebih besar. Kunci sukses riasan smokey
eyes adalah banyaknya lapisan garis mata yang membaur membentuk bayangan. Untuk
menciptakan kesan smoke eyes banyaknya lapisan garis mata yang membaur tidak
hanya warna-warna gelap seperti biru gelap, biru metalik, abu-abu, dan cokelat
saja, tetapi bisa disesuaikan dengan selera.
Riasan smokey eyes banyak
digunakan ketika menghadiri pesta siang ataupun malam. Namun, pemilihan gaya
riasan smokey eyes untuk pesta siang dan malam hari berbeda. Lantas seperti apa
perbedaannya? Berikut penjelasan dari Rina Angelina, make up artist: pesta
1. Smokey Eyes untuk Pesta Siang Hari. Gaya smokey eyes untuk pesta
siang hari, sebaiknya memilih warna-warna yang lebih lembut atau soft
dibandingkan pada pesta malam hari. Warna-warna yang digunakan antara lain
warna abu-abu, cokelat muda, dan warna tembaga. Penggunaan warna juga sebaiknya
tipis saja dan tidak ber-glitter (warna mengkilap). Untuk pagi dan siang hari,
biasanya digunakan warna-warna yang matte. Tidak dianjurkan juga menggunakan
make up yang terlalu tebal karena tidak cocok untuk kondisi pesta siang hari.
2.Smokey Eyes untuk Pesta Malam Hari. Riasan smokey eyes untuk
pesta malam hari biasanya cenderung lebih tajam dan berkarakter dibandingkan
gaya smokey eyes untuk pesta siang hari. Gunakan warna-warna yang gelap seperti
hitam, cokelat tua, biru gelap dan warna gelap lainnya sesuai kebutuhan.
Pada
malam hari, sebaiknya pilih warna-warna yang shine atau bersinar, memberikan kesan lebih glamour
dan berkarakter pada bagian mata.
Penggunaan Smokey eyes. Setelah mengetahui warna-warna smokey eyes
untuk pesta siang dan malam hari, berikut penjelasan Cara merias bagian mata
dengan gaya smokey eyes:
- Bubuhkan perona mata warna gelap di bagian bawah mata untuk make up malam, sementara untuk make up siang harinya pakai warna cokelat muda, abu-abu dan tembaga.
- Gunakan cotton bud atau ujung jari untuk membaurkan agar tercipta kesan smokey
- Selanjutnya gunakan perona mata warna sedang di bagian pelupuk dengan menggunakan kuas.
- Tebalkan dengan warna gelap pada bagian yang dekat bulu mata atau pada sudut mata, dan untuk make up siang pilih warna yang soft.
- Gunakan eyeliner agak tebal agar mata terlihat lebih berkarakter. Koes Anindya (Info Kecantikan)
0 komentar:
Post a Comment