Saturday, August 2, 2014

Kulit Halus Dengan Masker Alpukat, Pepaya, Strawberry, dan Apel

Bagi seorang wanita, memiliki kulit halus menjadi dambaan. Karena itulah, perawatan kulit wajah menjadi prioritas utama Untuk mendapatkan kulit wajah yang halus tak harus selalu dengan budget tinggi dengan menjalani treatment modern, tetapi juga bisa didapat dengan perawatan kulit tradisional menggunakan masker buah-buahan seperti alpukat, pepaya, strawberry, dan apel. Seberapa ampuh?

Setiap wanita selalu ingin tampil cantik dalam setiap kesempatan. Termasuk keinginan untuk memiliki kulit yang halus dan mulus. Tak heran, mereka merasa wajib untuk melakukan perawatan kecantikan. Saat ini memang banyak treatment-treatment modern yang menjanjikan kulit halus dalam waktu singkat, namun budget-nya tidak sedikit. Banyak wanita dengan budget yang minim juga menginginkan kulit yang mulus. Lantas, mengapa tidak meiakukan perawatan dengan bahan-bahan alami yang budgednya terjangkau kantung?

Meski sedikit lebih merepotkan, perawatan tradisional berbahan alami sudah sejak dulu diakui memberikan hasil yang bagus serta aman. Salah satunya adalah perawatan tradisional menggunakan buah-buahan. Buah-buahan dipercaya dapat mengatasi berbagai permasalahan kulit yang dialami kaum hawa. Permasalahan kulit wajah setiap orang berbeda-beda. Pada usia 16-20 tahunan, masalah yang timbul adalah bekas jerawat yang sulit dihilangkan. Pada usia 25 tahun ke atas, biasanya mulai timbul masalah kulit kusam, vlek hitam dan keriput.

Masker Buah-buahan. Namun, jika rutin melakukan perawatan kulit wajah maka segala permasalahan kulit akan teratasi. Salah satunya dengan menggunakan masker buah-buahan seperti pepaya, strawberry alpukat dan apel. Selain kulit menjadi halus, kulit juga tampak lebih cerah. Pasalnya, buah-buahan tersebut mengandung vitamin dan mineral yang baik untuk kulit. kandungan vitamin A, C dan E dapat meregenerasi sel-sel kulit sehingga tampak lebih muda, halus dan cerah.

Buah-buahan tersebut juga mengandung antioksidan dan flavonoid yang berfungsi untuk mencegah proses penuaan dini, sehingga kulit lebih kencang, awet muda, cerah dan halus. Dijelaskan oleh dr. Huda Haidar Jawas, M.Si, herbalis, buah-buahan juga dapat menyamarkan noda pada wajah sehingga wajan terlihat lebih bersih, halus dan cantik. Berikut penjelasannya:

1. Alpukat
Buah berwarna hijau dan berbiji tunggal ini memang Sudan dikenal khasiatnya untuk kesehatan dan kecantikan. Alpukat mengandung kalori, protein, lemak, karbohidrat kalsium, fosfor, zat besi, serta vitamin A, B, C dan E. Kandungan-kandungan tersebut terbukti efektif untuk menghaluskan kulit wajah. Menurut dr. Huda, jika rutin menggunakan masker alpukat seminggu dua kali maka bekas jerawat dan noda hitam menjadi tersamar, serta kulit kusam menjadi cerah. Membuat masker alpukat sangat mudah. Satu buah alpukat ditumbuk hingga halus, lalu ditempelkan pada wajah yang sudah dibersihkan selama 10-15 menit. Selanjutnya bilas dengan air hangat dan dilanjutkan dengan air dingin agar pori-pori wajah kembali tertutup.
Penggunaan buah alpukat juga bisa dicampurkan dengan putih telur, oatmeal dan perasan jeruk lemon. Caranya, setengah buah alpukat yang sudah dihancurkan dicampurkan dengan satu butir putih telur, 1 sdm oatmeal dan satu buah perasan jeruk lemon, aduk hingga merata. Lalu ditempelkan pada wajah hingga merata kecuali daerah mata, lalu didiamkan selama 15 menit. Berikutnya bilas dengan air biasa atau air hangat, kemudian oleskan es batu pada wajah agar lebih segar. Untuk hasil yang maksimal, sebaiknya penggunaan masker alpukat dilakukan rutin 1-2 minggu sekali.

2. Pepaya
Pepaya (Carica papaya) kaya kandungan vitamin A, B, C dan E, serta mengandung mineral seperti fosfor, kalsium, kalium, lemak, karbohidrat dan protein. Pepaya dikenal untuk mengatasi berbagai masalah kesehatan seperti gangguan pencernaan, gangguan ginjal, dan mencegah flu, serta bermanfaat untuk kecantikan kulit seperti menghaluskan kulit clan mencegah penuaan dini karena mengandung antioksidan yang tinggi. Untuk menghaluskan kulit pepaya dijadikan masker.

Ada empat cara membuat masker pepaya, antara lain:
a. Sebanyak 100 gr atau satu potong (slice) pepaya ditumbuk kasar, lalu ditempelkan pada wajah dan didiamkan selama kurang lebih 10 menit, lalu bilas dengan air bersih.

b. Masker pepaya juga bisa dicampurkan dengan bahan alami lainnya seperti jeruk lemon, yoghurt, susu dan putih telur, Caranya 1/2 cangkir buah pepaya yang sudah dihancurkan hingga nalus ditambahkan perasan dari satu buah jeruk lemon 2 sdm yoghurt, 1 sdm madu dan 1 butir putih telur. Bahan-bahan tersebut dicampurkan hingga rata, lalu ditempeikan pada wajah hingga leher, lalu didiamkan selama 15 menit. Selanjutnya, wajah dibersihkan menggunakan air hangat untuk membuka pori-pori, lalu dilanjutkan pembersihan dengan air dingin agar pori-pori kembali tertutup. Masker ini cocok untuk mereka yang kulitnya cenderung kering dan berminyak.

c. Campurkan pepaya yang sudah dihancurkan dengan 2 sdm yoghurt Lalu dioleskan pada wajah hingga leher agar warna kulit merata, kemudian didiamkan selama 15 menit. Selanjutnya dibilas menggunakan air hangat. Masker pepaya yang dicampurkan yoghurt sangat baik untuk melembutkan dan melembabkan kulit wajah, karena di dalam yoghurt terkandung antibakterial yang bermanfaat untuk membersihkan sel-sel kulit mati sekaligus melembutkan kulit wajah.

d. Masker pepaya juga dapat dicampurkan dengan susu untuk mengurangi noda hitam bekas jerawat dan vlek hitam. Caranya, 1/2 cangkir pepaya yang sudah dihaluskan dicampurkan dengan 1/2 cangkir pepaya yang sudah dihaluskan dicampurkan dengan 1/2 gelas susu, 1/2 sdm madu dan 1/2 gelas air, lalu diaduk hingga merata. Selanjutnya tempelkan masker tersebut pada wajah hingga merata ke leher, lalu didiamkan selama 15 menit. Selanjutnya bilas dengan air hangat agar wajah lebih segar. Lalu akhiri ritual penggunaan masker dengan mengoleskan es batu atau air dingin. Untuk hasil maksimal, sebaiknya masker pepaya dilakukan rutin minimal dua minggu sekali. Karena berbahan alami, maka tidak ada efek samping yang membahayakan. Malah manfaat dari bahan alami ini sudah dikenal sejak dulu, karena itulah saat ini banyak perawatan modern dalam bentuk instan yang mencampur bahan-bahan alami termasuk pepaya ke dalamnya.
 
3. Strawberry
Strawberry buah yang berbentuk hati, berwarna merah dan memiliki rasa asam ini sangat bagus dijadikan masker. Dijelaskan oleh dr. Zizi Tamara, M.Si, dokter sekaligus herbalis, strawberry banyak mengandung vitamin seperti vitamin B, C, E dan K yang bagus untuk kulit. Karena itu, masker strawberry bagus untuk semua jenis kulit, mulai dari kulit kering, kulit normal hingga kulit berminyak. Manfaat dari masker strawberry adalah untuk mengencangkan kulit, menghaluskan kulit, sekaligus mengangkat sel-sel kulit mati dan menghilangkan vlek-vlek hitam pada kulit. Untuk membuat masker strawberry sebanyak 5 buah strawberry ditumbuk kasar lalu dioleskan pada wajah dan leher hmgga merata agar warna kulit merata. Selanjutnya didiamkan selama 10-20 menit, hingga strawberry benar-benar mengering. Selanjutnya bllas dengan air hangat untuk membuka pori-pqri kulit wajah, kemudian dibasuh lagi dengan air dingin untuk menutup pori pori. Penggunaan masker strawberry juga blsa dlcampurkan dengan minyak zaitun.

Untuk hasil yang maksimal masker strawberry bisa digunakan secara rutin dua kali seminggu. Tidak ada efek samping dari penggunaan masker strawberry karena aman untuk semua jenis kulit, termasuk jenis kulit sensitlf Bahkan masker strawberry juga aman digunakan sejak usia 15 tahun hingga usia lanjut.

4 Apel
Menurut dr. Zizi, masker apel juga bisa dijadikan bahan untuk menghaluskan kulit wajah. Buah yang biasa dijadikan camilan ini sangat bagus digunakan untuk kulit berminyak. Buah apel kaya akan antioksidan yang berfungsi untuk mencegah kerusakan sel-sel kulit. Apel juga kaya kandungan elastin dan kolagen, yang memang bagus untuk kulit, sehingga kulit awet muda, lebih bersih, halus dan cerah. selain itu, masker apel juga bisa mengurangi kelenjar minyak pada kulit, serta mencegah timbulnya vlek hitam, terutama pada mereka yang jenis kulitnya berminyak. Cara membuat masker apel cukup mudah, yaitu dengan memotong tipis-tipis daging apel, lalu ditempelkan pada wajah. Cara lainnya adalah dengan memblender apel, lalu ampas apel dan airnya dipisahkan. Ampas apel dapat dijadikan masker. Ampas apel bisa juga dicampurkan dengan minyak zaitun untuk melembabkan kulit wajah. Selanjutnya ampas apel ditempelkan pada wajah selama 15-20 menit hingga kering. Sesudah itu dibilas dengan air hangat, lalu dibilas kembali dengan air dingin Untuk hasil yang maksimal, masker apel dapat digunakan seminggu 1-2 kali. Karena berbahan alami, maka masker apel ini aman digunakan dan tidak menimbulkan efek samping yang membahayakan tubuh. Masker apel juga bisa digunakan dari usia remaja hingga tua.

Kulit Halus. Sebenarnya tidak ada definisi yang pasti tentang kulit halus. Menurut dr. K. Wildan N. Soemadipura, SpKK, dokter spesialis kulit dan kelamin, kulit halus adalah kulit wajah yang bebas jerawat, noda bekas jerawat dan vlek hitam, serta tidak kusam. Sebenarnya tidak ada cara khusus untuk menghilangkan jerawat, bekas jerawat, dan vlek hitam yang membuat kulit terlihat kusam. Yang harus dilakukan adalah dengan perawatan kulit sehari-hari seperti membersihkan kulit wajah minimal dua kali sehari.

Ketika membersihkan kulit wajah, gunakan pembersih wajah seperti facial foam, sabun pembersih wajah atau milk cleanser, serta penyegar yang cocok untuk jenis kulit wajah Anda. Jika Anda sering menggunakan make up dalam kegiatan sehari-hari, maka sebaiknya menggunakan produk pembersih make up khusus agar sisa-sisa zat jahat yang ada pada make up hilang secara tuntas. Pasalnya, jika hal tersebut tidak dilakukan maka komedo dan jerawat bisa kembali muncul.


Selain itu, penggunaan krim-krim pendukung seperti sunblock krim pagi, dan krim malam juga diperlukan. Manfaat krim-krim pendukung tersebut adalah untuk mencegah timbulnya masalah kulit seperti jerawat dan vlek hitam akibat pancaran sinar matahari. Mengenai penggunaan masker sebenarnya boleh saja untuk penunjang perawatan kulit. Masker umumnya mengandung buah-buahan yang menjadi dasar kandungan beberapa produk kosmetik. Sementara masker buah-buahan secara alami seperti alpukat, pepaya, dan strawberry juga bisa digunakan karena sudah teruji secara medis mampu membantu membuat kulit menjadi lebih bersih, cerah dan halus. lndri, Niken, Enny (Info Kecantikan)

0 komentar:

Post a Comment