Friday, August 8, 2014

Biji Pala Atasi Perut Kembung

Sebagai salah satu bumbu khas Indonesia, ternyata biji pala tak hanya berfungsi membuat masakan jadi lebih sedap, tapi juga bisa menyembuhkan perut kembung. Karena di dalam biji pala terkandung minyak atsiri, saponin, miristisin danelemis yang mampu melegakan perut kembung. Bagaimana aplikasinya?

Perut kembung biasanya jadi ciri awal masuk angin. Meski terkesan sepele, saat sedang mengalami perut kembung tubuh terasa tidak enak dan serba salah. Gejala berupa mual, ingin bersendawa tapi tidak keluar hingga mengeluarkan muntah jadi masalah yang dirasakan ketika perut kembung. Cara alami yang biasa dilakukan saat menderita perut kembung yaitu dengan mengoleskan minyak angin atau minyak kayu putih untuk membantu melegakan perut kembung. Sebenarnya ada alternatif lain untuk mengatasi perut kembung, yaitu dengan biji pala. Biji pala yang mengandung minyak astiri, saponin, dan miristisin terbukti ampuh mengatasi perut kembung.

Biji Pala. Tanaman yang memiliki nama latin Myristica fragrans ini merupakan tumbuhan yang berasal dari kepulauan Banda, Maluku. Biji pala memang dikenal sebagai salah satu bahan rempah asli Indonesia yang biasa dimanfaatkan sebagai bumbu masakan. Biji pala sudah menjadi salah satu komoditi perdagangan sejak zaman Romawi. Tumbuhan pala memang tersebar di daerah tropis seperti Mauritius Karibia (Grenada).

Tanaman pala memiliki daun elipis dan buah berbentuk lonjong seperti lemon, berwarna kuning, memiliki aroma yang khas. Sejak lama daging buah pala sering dimanfaatkan sebagai asinan atau manisan karena rasanya yang asam segar. Sementara biji pala yang berwarna cokelat, dimanfaatkan sebagai bumbu masakan seperti sayur sop.

Menurut Dharuassifa, pakar tanaman obat, biji pala memang mampu melegakan perut kembung. Caranya cukup mudah, yaitu dengan menumbuk halus biji pala lalu dicampur dengan minyak kayuputih atau minyak telon. Pada bayi yang sering sekali mengalami permasalahan perut kembung cara ini cukup ampuh untuk melegakan perut kembung. Meski belum pernah dipergunakan oleh orang dewasa secara langsung, namun tidak ada salahnya dicoba karena aman digunakan. Karena di dalam biji pala terkandung minyak atsiri, saponin, dan miristisin. Minyak atsiri terbukti ampuh untuk merelaksasi bakteri, jamur, dan virus serta sebagai antibiotik konvensional. Minyak atsiri merangsang aktivitas enzimatik dan sangat baik bagi kesehatan pencernaan.

Biji pala mengandung 42 kalori energi, 0,3 gram protein, 0,2 gram lemak, 10,9 gram karbohidrat, 32 miligram Kalsium, 2 miligram zat besi, 29 IU vitamin A vitamin B1 dan 22 miligram vitamin C. Sedangkan fuli atau bunga pala mengandung minyak atsiri, zat samak dan zat pati. Sedangkan dari bijinya sangat tinggi kandungan minyak atsiri, saponin, miristisin, elemisi, enzim lipase, pektin, lemonena dan asam oleanolat.

Menurut herbalis kecantikan Lina Marliana, biji pala memang dapat dijadikan salah satu bahan alternatif untuk melegakan perut kembung. Caranya cukup mudah yaitu dengan menumbuk halus 20 gram biji pala, lalu direbus dengan 400 ml air hingga mendidih   dan air tersisa setengahnya. Kemudian ditambahkan sedikit garam sambil diaduk rata. Setelah agak dingin, air rebusan biji pala bisa langsung diminum satu kali sehari. Jika tidak tahan dengan rasa langu atau pahit dari biji pala, cukup diminum dua teguk saja.

Ditambahkan oleh Lina Marliana, biji pala juga mengandung folium yang berfungsi sebagai obat tidur. Sehingga efek samping setelah mengonsumsi rebusan air pala tersebut tubuh terasa mengantuk. Folium bermanfaat untuk menenangkan seluruh organ tubuh dengan demikian perut kembung jadi membaik setelah mengonsumsi rebusan tersebut. Ramuan biji pala sebaiknya diminum di malam hari sambil merelaksasi tubuh dari aktivitas berat. Dalam satu kali minum perut kembung pun langsung terasa lega.

Selain melegakan perut kembung biji pala juga mampu menghilangkan rasa mual atau gejaia mabuk saat berkendara. Karena di dalam kulit, daging, biji pala hingga bunganya memiliki sifat antiemetik yaitu senyawa kimia yang antara lain bermanfaat mengatasi rasa mual.

Selain itu, biji pala juga mampu mengatasi masalah susah tidur atau insomnia. Caranya dengan mencampur 1 sendok teh biji pala dengan 1 gelas susu segar, 1 sendok madu, 1 sendok pala bubuk dan 1/2 sendok gula batu. Campuran bahan kemudian direbus hingga mendidih sambil diaduk perlahan secara merata. Setelah itu disaring dan didinginkan lalu minum satu kali sehari.


Sementara itu untuk menghilangkan rasa nyeri saat haid, dapat menggunakan 1/2 sendok teh biji pala bubuk, 2 ruas kunyit, 6 butir ketumbar, 1 buah cengkeh dan 400 ml air. Kemudian racikan bahan direbus di atas api sedang, sambil diaduk hingga air tersisa setengahnya, kemudian diminum selagi hangat. Dengan rutin meminum ramuan tersebut saat datang bulan, akan membantu mengurangi rasa nyeri akibat menstruasi. Biji pala juga memiliki manfaat lain bagi kecantikan, yaitu sebagai penyegar kulit. Dengan berendam dalam air rebusan biji pala dengan campuran beberapa rempah lainnya seperti jahe, kunir, cengkeh dan ditambahkan bunga-bungaan seperti melati, mawar, dan kenanga. Jika rutin dilakukan, tubuh akan terasa rileks dan segar serta mampu mengangkat kotoran pada tubuh. Sehingga kulit terlihat lebih kencang dan bersih alami. Indri Eka Lestari (Info Kecantikan)

0 komentar:

Post a Comment