Friday, November 15, 2013

Membesarkan Payudara Tanpa Operasi

Memang banyak wanita yang merasa kurang percaya diri dengan bentuk payudara yang dimilikinya, yaitu kurang besar ataupun bentuk payudara yang kurang menarik. Ketika Anda berbusana, bentuk payudara yang kecil membuat seorang wanita kurang percaya diri. Untuk membesarkan payudara, cara yang paling favorit dilakukan wanita namun merupakan metode yang lama adalah operasi implan payudara atau breast implant.

Namun saat ini ada cara yang bisa dilakukan untuk membesarkan payudara tanpa menggunakan implan, tanpa bedah dan tanpa operasi. Teknologi baru untuk membesarkan payudara adalah dengan treatment stem cell. Stem cell merupakan sel-sel di dalam tubuh yang belum berpotensi, tetapi sebenarnya sel tersebut memiliki potensi untuk berkembang menjadi berbagai macam sel melalui proses pemisahan. Salah satu sel yang terpisah akan membentuk sel baru yang disebut dengan stem cell. Stem cell ini nantinya akan berkembang saat dimasukkan kembali ke dalam tubuh.

Proses membesarkan payudara dengan teknologi stem cell, stem cell akan disuntikan ke payudara sekitar 10-50 cc. Setelah itu, stem cell akan berkembang dan membentuk payudara menjadi lebih besar sesuai yang diinginkan. Treatment membesarkan payudara ini akan lebih aman karena tidak ada tindakan bedah yang menyakiti kulit. Luka akibat operasi bedah memperbesar payudara yang bisa memanjang sekitar 3-5 cm, dengan menggunakan stem cell luka hanya sekitar 0,01 mm atau hanya sebesar jarum suntik.


Meski baru, membesarkan payudara dengan stem cell tergolong aman karena sel yang dimasukkan diambil dari sel dalam tubuh sendiri, namun teknologi stem cell masih memiliki kendala. Kendala yang dihadapi dengan menggunakan treatment stem cell adalah besar payudara belum tentu akan sesuai dengan keinginan. Perkembangan sel yang dimasukkan dalam payudara, belum tentu semuanya tumbuh dan berkembang dengan sempurna sehingga membentuk sesuai dengan bentuk yang diinginkan. Namun, kasus seperti ini jarang terjadi. Indri (Info Kecantikan)

0 komentar:

Post a Comment