Saturday, March 15, 2014

Tips Make up Agar Terlihat Natural

Merias wajah merupakan salah satu rutinitas yang dilakukan oleh banyak wanita untuk mempercantik diri, atau setidaknya terlihat lebih segar. Tapi, salah mengaplikasikan kosmetik bisa membuat riasan wajah atau make up justru jadi boomerang. Selain menor, wajah juga bisa terlihat lebih tua dari usia seharusnya. Lalu bagaimana caranya membuat make up terlihat natural?

Bagi wanita yang biasa merias wajah dengan make up, rasanya ada yang kurang jika harus keluar rumah atau kantor tanpa sedikit pun make up yang menempel di wajah. Rasa percaya diri pun jadi berkurang, apalagi jika harus bertemu atau sekadar berpapasan dengan orang lain.

Karena selain rnenutupi ketidaksempurnaan di wajah, make up juga membuat seseorang terlihat lebih segar dan percaya diri. Dengan bantuan make up, tentunya wanita akan terlihat lebih cantik. Namun, untuk bisa tampil cantik setiap saat, kaum wanita tidak harus selalu dengan make up tebal atau menor. Cukup sediklt sentuhan make up wanita tetap bisa tampil cantik secara alami.

Make up Natural. Menurut make up artist profesional Budi Baron, aplikasi make up sebaiknya disesuaikan dengan kebutuhan acara. Kebanyakan wanita yang ber-make up natural atau tipis biasa hanya untuk keperluan sehari-hari. Seperti mengantar anak ke sekolan, arisan ataupun hanya sekadar hangout bersama sahabat dan keluarga. Sentuhan kosmetik yang tipis, membuat make up natural tidak cocok digunakan untuk acara formal seperti resepsi pernikahan atau wisuda, karena akan membuat wajah terlihat pucat.

Tahapan. Pemakaian make up. natural sebenarnya sangat sederhana, cocok diterapkan oleh Anda yang tidak terlalu menyukai make up tebal. Namun, tetap ada hal- hal yang harus diperhatitgan. Yang pertama soal pemilihan foundation, dianjurkan memilih warna satu tingkat di bawah warna kulit atau pilinyang warnanya lebih terang. Usai memilih dan mengaplikasikan alas bedak tersebut, tahap berikutnya menambahkan bedak tabur yang sama dengan warna kulit wajah, supaya lebih terlihat natural dan fresh.

Untuk eye shadow, Anda dapat memilih satu warna natural seperti cokelat muda, ungu muda atau pink muda yang soft. Jika ingin membuat sudut mata lebih terlihat fokus dan besar, Anda dapat memilih warna cokelat muda dua tingkat lebih gelap dari warna kulit wajah. Bulu mata imitasi juga bisa ditambahkan di bagian bulu mata atas, sehingga terlihat lebih alami. Pemakaian eye liner sebaiknya tidak terlalu tebal, cukup menggunakan eye liner warna silver yang dioles tipis atau membubuhkan eye shadow bubuk berwarna cerah.
Di bagian bibir, jika warnanya tidak terlalu hitam Anda dapat memakai lipstick warna nude atau pink muda. Atau cukup menambankan lip-gloss. Namun, untuk bibir yang berwarna hitam akibat terlalu sering merokok, Anda dapat meratakan foundation di permukaan luar bibir lalu mengulas lipstick dengan warna-warna soft.

Kulit Sawo Matang. Anda yang memiliki kulit sawo matang, tetap bisa mengaplikasikan make up natural dengan menggunakan foundation satu warna yang sama dengan warna kulit. Jangan dinaikkan satu tingkat karena akan terlihat perbedaannya, tapi juga jangan diturunkan satu tingkat karena akan terlihat hitam. Pemakaian eye shadow pemilihan warna-warna terang seperti cokelat yang cocok dengan warna kulit Anda, tapi jangan terlalu melebar atau banyak karena mata akan terlihat penuh. Memakai eye shadow dapat dilakukan dengan cara dibaur ke atas agar lebih terlihat natural.


Warna lipstick, Anda bisa memilih cokelat yang senada dengan warna bibir yang sawo matang. Jangan pernah menggunakan lipstick warna nude atau pink muda karena akan terlihat mencolok untuk area bibir. Anda tetap terlihat cantik dan alami dengan make up yang natural. Suciati (Info Kecantikan)  

0 komentar:

Post a Comment