Monday, March 24, 2014

Tips Menghindari Keriput Di Area Mata

Pada area sekitar mata, kulit bagian sudut lebih cepat mengalami keriput. Ini disebabkan karena beberapa faktor, seperti sering terkena paparan sinar matahari langsung, terlalu lelah bekerja di depan layar komputer, dan sering mengenakan make up yang berlebihan.

Jika Anda termasuk wanita yang sering mengenakan make up, sebaiknya tidak berlebihan karena dapat membuat pori-pori kulit wajah tertutup. Sehingga kulit tidak dapat bernapas dan membuatnya kering. Kondisi ini mengakibatkan kulit jadi lebih cepat keriput.

Untuk Anda yang bekerja di depan layar komputer, sebaiknya tidak memforsir mata di depan layar komputer setiap hari selama berjam-jam, dari pagi sampai sore. Dianjurkan memberi jeda waktu minimal 1 jam, agar mata dapat beristirahat dan tidak lelah. Selain membuat terlihat tidak fresh dan layu, hal ini juga dapat mengakibatkan kulit di sekitar area mata lebih cepat keriput.

Bagi penderita mata minus atau keluhan mata lainnya yang memakai kaca mata, dianjurkan tidak melepas kaca mata pada saat berhadapan langsung di depan layar komputer, Sehingga menghindari kebiasaan mengerutkan mata.

Penyebab lain timbulnya kerutan di area sekitar mata adalah porsi tidur yang kurang karena sering begadang setiap hari, terlebih dengan kualitas posisi tidur yang tidak benar. Akibatnya tubuh menjadi lelah, lesu dan kulit terlihat lebih kusam serta kering. Sehingga memicu keriput lebih cepat muncul.


Bagi Anda yang sudah mulai timbul keriput, sebaiknya menjaga dengan melakukan perawatan agar keriput yang muncul tidak semakin parah. Hal yang dapat dilakukan dengan selalu menjaga wajah menggunakan moisturizer seperti sunblock setiap hari. Baik saat terkena paparan sinar matahari langsung maupun di dalam ruangan. Karena pantulan ultraviolet di dalam ruangan tak jauh berbeda dengan paparan sinar matahari dari luar. Lalu Anda bisa melakukan beberapa treatment seperti facial, massage, totok wajah dan juga rnasker. 

Treatment tersebut sebaiknya dilakukan rutin minimal satu bulan sekali. Hal penting lain yang harus dilakukan adalah menjaga pola hidup sehat dengan mengonsumsi makanan bergizi seimbang seperti karbohidrat, protein, lemak, sayur dan buah-buahan. Sebaiknya minum air putih minimal 2 liter sehari. Hindari stress emosional dengan berolahraga secara teratur agar peredaran darah dalam tubuh lancar. Koes Anindya (Info Kecantikan)

0 komentar:

Post a Comment