Sunday, October 25, 2015

Tubuh Ideal Dengan Body Contouring

Setiap kaum hawa pasti mengidam-idamkan tubuh yang langsing dan seksi. Semakin majunya teknologi dalam hal kecantikan, maka akan semakin mudah bagi para wanita mendapatkan impian mereka dengan cara yang instan. Salah satunya adalah dengan treatment body contouring. Untuk wanita yang ingin mendapatkan tubuh langsing ideal dapat menggunakan treatment yang menyediakan banyak pilihan ini. Di antaranya akupunktur, radio frekuensi (RF) mesoterapi hingga thread lift atau tanam benang. Seperti apa?

Setiap wanita pasti ingin memiliki tubuh ideal. Pengertian ideal yang dimaksud memiliki tubuh slimming atau ramping tanpa terlihat penumpukan lemak dan memiliki otot tubuh kencang tanpa terlihat bergelambir. Impian ini akan membuat mereka tampil lebih percaya diri. Namun tidak dapat dimungkiri bertambahnya usia akan membuat kulit tubuh menjadi bergelambir. Maka, treatment modern untuk mempertahankan kulit tubuh tetap kencang sangat diperlukan.

Diuraikan dr. Jeane Sasmita Dipl.CIBTAC, dokter ahli kecantikan, saat ini sangat mudah mendapatkan tubuh langsing dan ideal. lni ditunjang kemajuan teknologi yang sangat canggih pada bidang kecantikan. Treatment yang dikenal dapat mempertahankan tubuh ideal adalah body contouring.

Tubuh Ideal Dengan Body Contouring
Body contouring merupakan pembentukan tubuh ideal. Seseorang dapat menurunkan berat badan dengan melakukan treatment ini. Bukan hanya itu terkadang ada juga wanita yang memiliki tubuh tidak terlalu gemuk, tetapi memiliki lemak di bagian tertentu melakukan treatment ini. Selain itu treatment ini juga bisa membuat tubuh ideal dan bentuk yang sempurna

Ada beberapa macam treatment yang dapat membantu tubuh seseorang langsing ideal, antara lain:

1. Akupunktur
Akupunktur merupakan ilmu dan seni pengobatan tradisional di wilayah bagian timur. Cara treatment ini yakni menggunakan jarum yang kemudian ditusukkan pada bagian tubuh tertentu sesuai kebutuhan. Akupunktur memiliki khasiat yang dapat mengontrol nafsu makan sehingga dapat membantu mengurangi berat badan atau jika seseorang yang ingin menambah berat badan bisa melakukan treatment ini tetapi tetap diusahakan tidak over weight.

Selain itu treatment akupunktur dapat mengencangkan dan melangsingkan bagian tubuh tertentu yang terlihat bergelambir atau berlemak. Akupunktur sangat bagus untuk kesehatan karena dapat melancarkan peredaran darah, syaraf, dan kelenjar limfa. Tak hanya itu, metabolisme tubuh juga akan bagus dengan melakukan treatment ini. Treatment ini dianjurkan dilakukan seminggu sekali. pengerjaan akupunktur akan memakan waktu 45 menit hingga 1 jam. Untuk mendapatkan hasil maksimal lakukan treatment ini selama 10 kali.

2. Radio Frekuensi
Radio frekuensi (RF) memiliki manfaat menghantarkan panas yang dapat menimbulkan pembentukan pada tubuh. Selain itu, treatment ini bisa mengurangi bagian tertentu yang memiliki masalah terhadap lemak ataupun bergelambir seperti perut, paha, dan lengan. Dengan begitu dapat membantu para wanita yang ingin lingkar tubuhnya berkurang secara ideal dan juga mendapatkan kulit yang lebih kencang.

Treatment radio frekuensi dapat mengurangi lemak 1 hingga 3 cm untuk seseorang yang memiliki tubuh kurus. Sedangkan yang bertubuh gemuk bisa berkurang hingga 5 cm. Treatment ini menghabiskan waktu 30 menit di setiap pengerjaan bagian tertentu. Untuk awal dianjurkan seminggu sekali. untuk hasil maksimal lakukan 5 hingga 6 kali treatment.

3. Mesoterapi.
Mesoterapi merupakan treatment yang dikenal dengan suntik lemak. Dalam treatment ini menggunakan suntikan untuk mengurangi dan menghancurkan lemak. Dengan menggunakan obat yang bersifat herbal dan aman, treatment ini bisa menghancurkan lemak yang nantinya keluar dari kelenjar limfa dan kemudian di buang melalui keringat, BAB (buang air besar) ataupun urin.

Pengerjaan treatment mesoterapi ini hanya beberapa menit saja karena hanya menyuntikkan obat ke dalam tubuh. Dengan melakukan treatment ini, lemak akan berkurang 1 hingga 3 cm. Selain suntik untuk penghancuran lemak, juga ada suntik untuk metabolisme dan pengencangan. untuk awal dianjurkan melakukan treatment ini seminggu sekali. Untuk hasil maksimal lakukan 5 hingga 6 kali dengan jarak seminggu sekali.

4. Thread Lift
Treatment thread lift memiliki manfaat untuk memperkecll dan mengencangkan. Cara kerja treatment ini yaknl memasukkan benang ke dalam tubuh yang akan dikencangkan. Pertama memberikan krim anastesi dalam waktu setengah jam pada bagian yang akan ditanam. Kemudian krim tersebut dihapus dan kemudian memasukan benang dengan jarum secara bersama. Lalu jarum ditarik dan benangnya yang dikencangkan.

Selain baik untuk mengurangi lemak, treatment thread lift ini juga bagus untuk pembentukan tubuh agar lebih kencang. Bukan hanya itu treatment ini juga berfungsi untuk mengurangi stretchmark pada tubuh. Treatment ini merupakan proses yang hasilnya akan terlihat seminggu setelah treatment dan boleh melakukan treatment selanjutnya setelah 6 bulan karena efektivitas benang tersebut adalah 6 bulan. Sebaiknya melakukan treatment ini sesuai kebutuhan.

Kontraindikasi. Untuk ibu hamil dan menyusui dianjurkan tidak melakukan treatment body contouring dulu. Selain itu untuk penderita penyakit jantung sebaiknya jangan melakukan treatment radio frekuensi. Sedangkan untuk treatment mesoterapi, penderita penyakit diabetes, kolesterol, dan hipertensi masih tetap boleh melakukannya tetapi dengan catatan terkontrol. Tetapi jika tidak terkontrol tidak dianjurkan untuk melakukan treatment ini. Begitu pula dengan treatment thread lift.


Untuk tetap mendapatkan tubuh yang langsing dan ideal sebaiknya diimbangi dengan diet dan olahraga. Hal ini perlu dilakukan karena berat badan bisa tidak stabil jika tidak dijaga. Tubuh ideal juga bisa mengikuti pada massa indek-nya dan perhitungan yang sudah ditentukan. Dalam melakukan diet sebaiknya tetap makan nasi karena tubuh sangat membutuhkan karbohidrat. Dalam diet juga perlu asupan protein, vitamin dan mineral. Namun, jika sedang diet sebaiknya asupan karbohidrat dikurangi, kemudian diperbanyak dengan makan sayur-sayuran dan buah-buahan. Winggi (IK)

Atasi Kantung Mata Dengan Filler Hyaluronic Acid

Mata merupakan panca indra paling utama bagi setiap manusia, khususnya bagi para wanita. Mata merupakan keindahan, kecantikan mata dapat menjadi daya tarik sendiri bagi yang melihatnya, Seperti istilah dari mata turun ke hati, yang menggambarkan keindahan mata dapat membuat orang jatuh cinta. Cara mempercantik mata pun sangat beragam, seperti memberikan riasan atau make up, menggunakan contact lens hingga operasi mata untuk menyempurnakan keindahan mata. Selain itu ada juga teknik mempercantik mata dengan filler yang juga dapat menghilangkan kantung mata. Seperti apa?

Saat melihat wajah seseorang, mata merupakan bagian yang sering diperhatikan. Namun ketika pada bagian mata terdapat kantung mata. Hal tersebut akan sangat mengganggu penampilan, membuat wajah menjadi nampak lebih tua dan terlihat lelah. Kantung mata yang merupakan lingkaran hitam pada bagian kelopak bawah mata menjadi sebuah keluhan yang sering dirasakan setiap orang.

Dengan adanya kantung mata akan sangat mengganggu penampilan dan mengurangi rasa percaya diri. Kantung mata dapat disebabkan oleh berbagai faktor, seperti gaya hidup yang tidak teratur terutama bagi seseorang yang kurang tidur. Kandungan air yang berada di sekitar mata akan mempengaruhi kelopak bagian mata dan kulit di sekitar mata yang sangat tipis. Sehingga kandungan air akan sangat mudah masuk yang merupakan penyebab terjadinya kantung mata.

Cara yang sering dilakukan untuk menghilangkan atau menyamarkan kantung mata adalah menggunakan riasan wajah. Teknik riasan yang digunakan adalah menggunakan concealeg untuk menutupi bagian kantung mata agar tidak teriihat. Umumnya wanita pada saat awal menggunakan make up, mereka teriebih dahuiu akan menggunakan Concealer untuk menyamarkan bagian hitam kantung mata.

Atasi Kantung Mata Dengan Filler Hyaluronic AcidFiller dengan Hyaluronic Acid. Namun hai ini tidak dapat bertahan lama dan kantung mata akan terlihat kembaii setelah make up dihapus. Ada cara lain yang dapat menghilangkan kantung mata yang dapat bertahan hingga satu tahun. Yaitu melakukan treatment Filler. Filler untuk menghilangkan kantung mata digunakan injeksi filler yang berisi hyaluronic acid (HA). Dengan injeksi ini maka kantung mata yang menonjol akan hilang dan wajah akan terlihat menjadi lebih muda kembali. Dalam satu kali treatment Filler ini, dapat bertahan hingga satu tahun lamanya, jadi tidak periu repot lagi menggunakan riasan untuk menyamarkan kantung mata.

Dijelaskan oleh dr. Ricky Jayadi, dokter ahli praktisi thread lift, botox dan filler, kantung mata dan mata panda merupakan salah satu dari gejala penuaan yang dialami hampir setiap orang. Namun kantung mata atau mata panda dapat timbul lebih cepat pada usia muda disebabkan oleh pola hidup yang tidak teratur seperti kurang tidur, kebiasaan tidur malam ataupun pada mereka yang sering bekerja hingga larut malam.

Jika pola hidupnya kurang baik seperti itu, maka pada usia muda pun bisa mengalami kantung mata atau mata panda. Akibatnya, wajah akan terlihat menjadi lebih tua karena wajah yang terlihat lelah. Dengan menggunakan treatment Filler yang tepat, maka kantung mata dan mata panda dapat hilang dengan sempurna. Selain itu keuntungan lain dari treatment filler ini wajah akan terlihat lebih segar, muda dan lebih menarik.

Dalam melakukan treatment filler proses pengerjaan akan memakan waktu sekitar 20 hingga 30 menit. Hal ini karena pada bagian bawah mata banyak terdapat pembuluh darah di mana jika terjadi kesalahan dapat menyebabkan pendarahan, bengkak, kerusakan jaringan kulit hingga mengalami kebutaan. Oleh sebab itu proses pengerjaan sebaiknya ditangani oleh dokter ahli dan dilakukan dengan sangat hati-hati.

Penginjeksian Filler juga dilakukan dengan teknik tertentu agar jarum tidak sampai melukai pembuluh darah apalagi menyebabkan emboli. Proses injeksi harus dilakukan dengan lembut dan gentle seakan-akan ujung jarum dirasakan seperti ujung telunjuk. Filler HA mempunyai kepadatan yang berbeda mulai dari extra soft, soft medium, hard sampai extra hard.

Pada usia muda untuk kulit di bawah mata sebaiknya menggunakan tipe filler yang soft. Sedangkan untuk kuiit yang menua dapat menggunakan extra soft karena kulit pada orang tua semakin menipis serta dosis setiap orang akan berbeda-beda tergantung pada cekungan mata.

Tahapan. Tahapan pengerjaan filler yang pertama, dokter akan membuat lubang kecil terlebih dahulu dengan menggunakan jarum yang tajam. Kemudian setelah ada lubang sedikit, dokter langsung memasukkan cannula (jarum tumpul) yang kecil secara perlahan-lahan masuk ke dalam kulit sampai di bawah otot. Selanjutnya, diinjeksi filler sedikit demi sedikit hingga cekungan naik dan rata.

Pada proses ini sebenarnya tidak terasa sakit, hanya saja Anda biasanya merasa kurang nyaman bila diinjeksi dalam keadaan mata terbuka. Namun sebenarnya untuk mendapatkan hasil yang maksimal pada saat preses penyuntikan harus dilakukan dengan keadaan mata terbuka. Tujuannya adalah agar seluruh cekungan pada area bawah mata dapat terlihat jelas.

Treatment filler ini dapat bertahan lebih lama, namun daya tahan filler tergantung pada jenisnya masing-masing. Semakin hard suatu filler tentu akan bertahan semakin lama hingga mencapai dua tahun. Contohnya untuk pengisian dagu dengan menggunakan filler akan bertahan lebih lama. Sedangkan untuk jenis filler yang soft untuk bagian bawah mata biasanya bertahan satu tahun hingga lima belas bulan.

Untuk mempertahankan filler lebih lama dan hasilnya maksimal sebaiknya hindari beberapa hal. Sebaiknya setelah filler tidak melakukan sauna, melakukan pemijatan pada bagian yang telah di-filler, berendam di air panas dan berjemur di bawah terik matahari. Pasalnya, hal tersebut dapat mempercepat masa aktif filler.

Selain itu Anda yang menggunakan filler juga sebaiknya dapat mengatur pola hidup lebih sehat. Pola hidup sehat seperti tidak minum minuman beralkohol dan rokok. Selain itu, menerapkan kuantitas dan kualitas untuk beristirahat dengan tidur cukup. Bila saran tersebut diterapkan oleh Anda, maka masa aktif filler dapat bertahan lama secara maksimal.


Sama seperti treatment pada umumnya, ada beberapa hal yang harus dihindari sebelum melakukan tindakan filler. Sebelum filler Anda sebaiknya menghentikan konsumsi obat-obatan atau suplemen yang akan memperpanjang masa pembekuan darah selama tiga sampai lima hari. Treatment filler atau tindakan dengan injeksi filler HA sangat aman untuk digunakan pada tubuh manusia. Filler ini tidak memiliki efek samping yang berarti, namun treatment ini tidak disarankan dilakukan oleh ibu hamll dan menyusui. Koes Anindya. (IK)

Wednesday, October 14, 2015

Dagu Tirus Dan Mungil Dengan Bedah Rahang Ala Korea

Wajah merupakan bagian tubuh yang penting bagi setiap orang, terutama wanita. Apapun akan dilakukan untuk mendapatkan wajah cantik yang diinginkan. Maraknya tren wajah tirus ala bintang Korea saat ini juga banyak diminati oleh wanita Indonesia. Bentuk wajah dengan rahang kecil serta bentuk dagu membuat wajah menjadi tirus dan terlihat lebih mungil. Benarkah?

Tren dunia kecantikan memang tidak pernah ada habisnya. Trik mempercantik wajah dengan sentuhan make up, radio frekuensi (RF), face lift hingga operasi masih sangat diminati bahkan semakin meningkat. Seperti di negara Ginseng Korea, operasi plastik atau bedah plastik bukan lagi menjadi sesuatu yang tabu.

Bahkan tidak hanya wanita, di Korea Selatan banyak pria juga melakukan operasi untuk membuat wajah menjadi lebih sempurna. Saat ini tren operasi rahang sedang banyak diminati. Dengan operasi rahang dapat membuat seseorang yang memiliki wajah bulat atau persegi dapat berubah menjadi oval bak artis-artis Korea.

Di Indonesia, saat ini operasi rahang juga banyak diminati, khususnya wanita yang ingin mempercantik wajah. Aiasan mereka melakukan operasi rahang adalah demi mendapatkan bentuk dagu V agar wajah teriihat mungil dan tirus. Terlebih bagi yang memiliki wajah berbentuk lebar atau yang memiliki tulang rahang besar yang membuat wajah tampak tidak proporsional.

Operasi Rahang. Dijelaskan oleh dr. Intan Friscilla Hakim, SpBP dokter spesialis bedah plastik, yang akrab disapa dr. Cilla, dalam tindakan estetika bagian rahang dibagi menjadi dua macam, yaitu rahang atas dan rahang bawah. Pada tindakan rahang bawah untuk estetika rata-rata ditujukan untuk membuat sudut rahang lebih ramping atau bentuk dagu yang terlalu ke belakang.

Hal ini ditujukan untuk membuat wajah menjadi lebih tirus dan lebih proporsional. Sedangkan bagian rahang atas bisa dilakukan tindakan merampingkan tulang pipi agar terlihat lebih feminin atau lebih cute sehingga memberi kesan wajah terlihat lebih segar dan tampak awet muda.

Kebanyakan remaja saat ini, terutama orang-orang Asia, memiliki permasalahan pada bentuk wajah yang kotak. Selain itu, banyak yang mengeluh dengan rahang yang besar. Mereka menginginkan wajah terlihat slim atau berbentuk V-line dengan dagu lancip membentuk V. Untuk mengatasi hal tersebut yang dilakukan adalah dengan memainkan rahang bawah bagian belakang. Secara awam, yang dimaksudkan dengan operasi rahang biasanya adalah mengikuti rahang bagian belakang.

Pada rahang yang semula berbentuk Kotak akan dilakukan pengikiran secara perlahan hingga rahang menjadi tirus, dan hai ini akan menghasilkan rahang tirus yang permanen Sedangkan bagian tulang pipi akan digeser ke bagian tengah sehingga mengurangi kesan wajah yang lebar dan tua.

Teknik Pengerjaan. Teknik pengikiran rahang yang biasa dilakukan dalam bedah plastik terdapat dua cara. Pertama, teknik pengikiran dari luar tepatnya di bawah rahang. Kedua, teknik pengikiran dari dalam tanpa mengubah posisi atau susunan gigi. Pada teknik pengikiran rahang dari luar, kulit yang berada di bawah garis rahang disayat sedikit sepanjang 2 cm. Setelah itu dimasukkan alat potong atau alat kikir dari lubang tersebut lalu rahang dikikir sedikit demi sedikit hingga mendapatkan hasil yang diinginkan.

Sedangkan teknik pengikiran dari dalam, cara pengerjaannya tidak jauh berbeda dengan teknik pengikiran dari luar. Hanya saja dilakukan dari dalam rongga mulut dan tidak akan menimbulkan bekas sayatan karena sayatan dibuat dari dalam rongga muiut. Namun pada teknik ini biasanya akan menimbulkan efek lebih bengkak dibandingkan jika teknik dikerjakan dari luar.

Aman. Pengerjaan mengikis rahang selama ini ditakutkan pasien. Padahal teknik mengikis rahang merupakan prosedur yang relatif aman untuk dilakukan. Semua tindakan pasti akan memiliki risiko, namun jika pengerjaan dilakukan dengan prosedur yang tepat serta persiapan sebelum melakukan bedah pasti akan mendapatkan hasil yang maksimal. Pada proses pengikisan rahang biasanya diperlukan waktu selama dua jam pengerjaan.

Tidak hanya dokter, pasien juga harus melakukan persiapan seperti melakukan CT scan dan rontgent agar diketahui di mana letak syaraf dan pembuluh darah agar tidak terjadi pendarahan dan komplikasi. Selain itu dokter yang menangani juga harus melakukan seleksi pasien yang dimulai dari kesiapan dan lainnya.

Sebelum operasi rahang dokter juga akan memberi tahu bahwa pasien akan mengalami pembengkakan selama 7-10 hari. Namun pasca-operasi dan membuka korset, setelah satu minggu pasien sudah bisa melakukan berbagai aktivitas. Setelah operasi rahang telah dilakukan, dokter akan menyarankan agar pasien datang kembali untuk kontrol.

Waktu kontrol yang disarankan adalah mulai dari tiga hari setelah melakukan operasi, tujuh hari setelah operasi atau satu minggu kontrol untuk membuka korset. Selanjutnya kontrol setelah 2 minggu, lalu 3 bulan, 6 bulan hingga 12 bulan setelah operasi. Namun hal yang terpenting adalah pada satu minggu setelah operasi pasien wajib datang untuk melakukan kontrol.


Dan yang harus dilakukan setelah operasi adalah pasien menghindari mengunyah daging, keripik atau makanan yang keras karena masih daiam proses penyembuhan. Jika ingin melakukan operasi rahang, disarankan sebaiknya tindakan estetik ini dilakukan oleh orang di bawah usia 40 iahun. Pasalnya, dikhawatirkan jika diiakukan di atas usia 40 tahun, merupakan usia orang sudah mulai terkena penyakit degeneratif seperti jantung, diabetes dan lainnya. Koes Anindya (IK)

Tuesday, March 3, 2015

Atasi Kulit Kering dengan Nanas

Konsultan: dra. Titi Miranti, MM, APT, herbalis dari LSK Battra Ramuan Jakarta Timur

Memiliki kulit kering tentu tidak nyaman dan merepotkan bagi yang memilikinya. Pasalnya, pada umumnya kulit kering menimbulkan efek yang tidak enak ke kulit. Kulit akan cenderung terlihat kasar dan keriput. Selain itu, karena kadar sebum dan kadar minyak yang rendah maka kulit akan cenderung sensitif. Kulit terasa kaku seperti tertarik setelah mencuci wajah dan akan mereda setelah dilapisi dengan krim pelembab. Kondisi kulit dapat menjadi lebih buruk terlebih bila terkena angin dan perubahan cuaca dingin.
Atasi Kulit Kering dengan Nanas


Cara alami yang dapat dilakukan untuk mengatasi kulit kering dan cenderung sensitif adalah menggunakan buah nanas. Nanas mengandung banyak nutrisi di antaranya Vitamin A dan C. Vitamin ini berfungsi sebagai antioksidan dan menguatkan sistem kekebalan tubuh. Buah nanas juga kayak mineral serat dan antioksidan yang tinggi yang mampu merawat kulit.

Cara menggunakannya adalah dikonsumsi langsung atau dijadikan masker yang dibalurkan pada wajah dan kulit. Untuk masker, pastikan buah nanas yang digunakan sudah dicuci dengan bersih. Setelah itu, haluskan buah nanas menjadi Seperti ampas. Baru kemudian dioleskan secara merata ke kulit.


Oleskan masker nanas minimal dua hari sekali pada malam hari. Biarkan masker nanas menempel pada wajah semalaman dan keesokan harinya baru dibersihkan. Atau masker nanas didiamkan selama 15-30 menit, lalu wajah atau bagian kulit yang diberi masker nanas dicuci menggunakan air lebih. Jika dilakukan secara rutin maka hasilnya lebih maksimal. Palupi (Info Kecantikan)  

Sunday, March 1, 2015

Perawatan Wajah Sesuai Jenis Kulit

Wajah menjadi bagian penting dalam penampilan seseorang. Karena itu harus selalu dirawat. Apalagi kulit wajah cenderung lebih sensitif dibandingkan dengan bagian kulit lainnya Namun sering kali perawatan wajah yang dilakukan tidak tepat sehingga justru menimbulkan masalah pada kulit wajah. Karena itu sebaiknya lakukan perawatan wajah sesuai dengan jenis kulit. Seperti apa?

Kulit wajah yang sehat dan cantik adalah kulit yang terpelihara dengan baik. Ciri-cirinya kulit yang halus, lembab, lembut, pori-pori yang tidak terlalu besar dan sedikit mengeluarkan minyak. Namun terkadang banyak faktor yang membuat kulit menjadi tidak sehat dan tidak cantik. Misalnya stres, kurang tidur dan istirahat, banyak makan makanan berlemak dan lain-lain yang memicu kulit menjadi tidak sehat dan cantik.
Perawatan Wajah Sesuai Jenis Kulit

Untuk itu, perlu perawatan kulit wajah secara rutin agar kulit selalu sehat dan cantik. Perawatan yang dilakukan cukup simpel yaitu dimulai dari mencuci wajah, menggunakan krim perawatan, pelembab, masker dan lain-lain. Meski simpel, perhatikan perawatan yang dilakukan agar tidak salah. Sesuaikan perawatan kulit wajah dengan jenis kulit agar kulit tetap sehat dan cantik. Pasalnya, jika salah merawat kulit justru dapat membuat kondisi kulit tidak sehat dan tidak cantik.

Jenis Kulit. Sebelum melakukan perawatan sebaiknya terlebih dulu mengetahui jenis kulit wajah. Pasalnya, jenis kulit sangat menentukan perawatan yang tepat yang harus dilakukan. Dijelaskan oleh dr. Niken Wulandari, SpKK, dokter spesialis kulit dan kelamin, ada empat jenis tipe kulit wajah yang umum dimiliki orang yaitu kulit normal, kulit berminyak, kulit kering dan kulit sensitif. Setiap jenis kulit terdapat cara-cara tersendiri dalam merawatnya. Berikut penjelasannya:

-Kulit Wajah Normal
Jenis kulit Wajah normal tidak akan terlihat berminyak maupun kering. Beruntung mereka yang memiliki jenis kulit wajah normal Karena tidak banyak kesulitan dalam merawatnya. Jenis kulit Wajah normal juga cocok menggunakan berbagai kosmetik. Namun, jika sudah cocok dengan satu kosmetik sebaiknya tidak berpindah ke kosmetik lain meskipun juga cocok. Pasalnya, kulit akan beradaptasi dengan kosmetik yang baru dan akan menyebabkan iritasi kulit. Karena jenis kulit normal jarang memiliki masalah, maka perawatan kulit dasar seperti mencuci wajah, memakai pelembab dan sun-screen sebaiknya rutin dilakukan.

-Kulit Wajah Berminyak
Pada jenis kulit berminyak Wajah akan terlihat mengkilap dan memiliki pori-pori yang besar. Bagi sebagian besar wanita, memiliki jenis kulit berminyak merupakan masalah besar karena dapat menimbulkan banyak jerawat di wajah sehingga menyebabkan timbulnya rasa tidak percaya diri.

Jika jenis kulit berminyak harus selektif memilih kosmetik. Sebaiknya hindari pemakaian kosmetik atau make up yang berbahan dasar minyak. Jika ingin memakai kosmetik, pilih kosmetik yang oil free atau yang berbahan dasar air untuk menurunkan kadar air minyak. Jika terpaksa menggunakan kosmetik karena tuntutan pekerjaan, sebaiknya segera bersihkan kosmetik setelah selesai bekerja. Jika tidak langsung dibersihkan maka kosmetik akan menempel pada pori-pori dan menahan minyak keluar dari wajah. Hal ini menyebabkan timbulnya jerawat.

Perawatan kulit dasar yang dilakukan kulit berminyak adalah menggunakan sabun wajah untuk jenis kulit berminyak. Kulit berminyak cenderung menarik lebih banyak kotoran sehingga sebaiknya membersihkan wajah 2 kali sehari menggunakan sabun yang tidak mengandung busa pembersih dan bilas dengan air hangat. Gunakan produk yang bebas dari kandungan alkohol, serta toner yang hydrating untuk membantu menghilangkan residu tambahan. Jenis kulit berminyak tidak perlu memakai pelembab karena akan membuat kulit menjadi semakin berminyak. Umumnya jenis kulit berminyak cenderung berjerawat sehingga sebaiknya gunakan krim-krim perawatan wajah untuk kulit berjerawat dari dokter. Jika ingin menggunakan sunscreen, pilih sunscreen dengan bahan dasar gel dan gunakan bila perlu.

-Kulit Wajah Kering
Kulit wajah kering cenderung terlihat kusam dan tidak bercahaya, serta bersisik. Oleh Karena itu, ketika mencuci wajah sebaiknya pilih sabun yang sesuai dengan jenis kulit kering yaitu sabun yang mengandung pelembab.

Setelah itu, saat mencuci wajah sebaiknya bilas dengan air hangat. Lalu gunakan toner wajah, namun hindari penggunaan toner dan kosmetik atau make up yang mengandung alkohol. Pasalnya, alkohol dapat menyebabkan kulit menjadi kering.

Setelah itu gunakan pelembab wajah yang dapat digunakan berbahan dasar minyak dan digunakan lebih sering 3-4 kali sehari. Penggunaan pelembab perlu terutama bagi yang bekerja atau sering beraktivitas di dalam ruangan ber-AC, serta ketika seseorang hendak bepergian ke tempat dengan kelembaban rendah. Gunakan juga sunscreen bila akan bepergian ke tempat yang terpapar sinar matahari tinggi.

-Kulit Wajah Sensitif
Kulit wajah sensitif akan mudah menjadi merah dan meradang akibat iritasi. Jenis kulit wajah ini merupakan tipe kulit yang paling sulit perawatannya dan harus berhati-hati. Sebaiknya hindari pemakaian kosmetik dan hindari kontak langsung dengan matahari. Pasalnya, jenis kulit wajah sensitif akan bereaksi lebih cepat menjadi kemerahan dan meradang.

Dalam perawatan mencuci wajah, sebaiknya pemilik kulit sensitif memilih sabun wajah yang mengandung pelembab yang khusus untuk kulit sensitif. Ketika membilas jangan menggunakan air hangat karena dikhawatirkan akan menyebabkan iritasi. Sesudah itu, gunakan pelembab dan sunscreen sebagai perawatan dasar sehari-hari. Pilih produk perawatan yang tepat untuk jenis kulit sensitif, serta tidak mengandung bahan-bahan kimia. Kulit sensitif cepat bereaksi dengan bahan-bahan kimia.

Penggunaan Masker. Di samping perawatan rutin harian, sebaiknya juga melakukan perawatan lain seperti masker. Masker dapat digunakan sebagai bahan tambahan yang digunakan untuk melengkapi perawatan kulit wajah. Pada umumnya masker dapat membantu membersihkan kotoran yang tidak terangkat dengan pembersih biasa. Masker Wajah akan memberikan rasa kencang pada kulit, mengurangi kelebihan minyak pada wajah dan dapat mengecilkan pori-pori kulit. Manfaat baik lainnya dari penggunaan masker wajah adalah mencerahkan kulit, membersihkan kulit dan menguatkan jaringan-jaringan kulit.

Jika penggunaan masker dilakukan secara teratur maka mampu mengurangi keriput-keriput pada wajah dan merangsang pembentukan kolagen dan elastin. Untuk mendapatkan hasil yang optimal, sebaiknya masker digunakan secara teratur karena jika tidak dilakukan secara teratur pemakaian masker tidak akan efektif.

Seperti halnya perawatan wajah yang lain, penggunaan masker juga harus sesuai dengan tipe kulit wajah. Berikut penjelasannya:
  • Kulit Normal. Kulit normal merupakan kulit jenis kulit yang paling ideal. Tipe jenis kulit normal adalah tidak berminyak dan tidak kering. Maka masker yang dibutuhkan untuk kondisi kulit nomal adalah masker bersifat menyegarkan dan menjaga kelembutan kulit seperti masker yang mengandung madu, putih telur dan kolagen.
  • Kulit Kering. Untuk tipe kulit kering sebaiknya memilih masker yang memiliki formula dengan kemampuan untuk menahan Kelembaban air pada kulit, seperti masker yang mengandung minyak zaitun dan vitamin E. Misalnya masker alpukat yang dapat membantu menjaga kelembaban kulit.
  • Kulit Berminyak. Tipe kulit berminyak biasanya memiliki kadar minyak yang berlebih pada area wajah sekitar dagu, hidung, dahi dan area sekitar bawah tulang pipi. Jenis kulit ini sebaiknya menggunakan jenis masker yang mengandung magnesium, vitamin C dan sebum, seperti masker strawberry dan lemon
  • Kulit Wajah Sensitif. Kulit wajah yang sensitif sering kali memiliki sensitivitas yang tinggi, sehingga kulit lebih cepat memerah. Pilihan masker yang tepat untuk jenis kulit ini adalah dengan menggunakan masker yang mengandung aloe vera, chamomile dan mentimun. Bahan-bahan tersebut dapat mengurangi kemerahan dan peradangan pada kulit. Koes Anindyal (Info Kecantikan)

Saturday, February 28, 2015

Lagi Tren! Treatment Punggung Seksi

Kini seksi juga dilihat dari punggung yang ramping tanpa lemak menggelambir. Warna kulit punggung juga terlihat cerah dan tidak ada jerawat di punggung. Ketika mengenakan busana backless punggung tampak terlihat indah dan menawan. Punggung yang indah bisa diperoleh pada saat seseorang melakukan operasi liposuction ataupun tummy tuck ketika mengecilkan perut. Sementara untuk treatment-nya bisa dilakukan back treatment serta menggunakan alat seperti vacuum body, interferential current dan radio frekuensi. Seperti apa?

Memiliki tubuh seksi siapa yang tak mau? Kini tubuh seksi tak hanya dilihat dari bokong, perut, payudara ataupun betis saja. Belakangan tren kecantikan adalah tubuh seksi juga dilihat dari punggung. Terlihat indah bila mengenakan backless punggung terlihat cerah, tanpa lemak menggelambir, dan tanpa jerawat. Alhasil, secara keseluruhan tubuh akan terlihat seksi.


Lantas seperti apa punggung yang dikatakan seksi ataupun ideal? Menurut dr. Herbowo Poernomo, SpBP-RE, MM, MBA, dokter spesialis bedah plastik-rekonstruksi, punggung yang ideal adalah yang memiliki slim line yaitu dl bagian kirl dan kanan punggung tampak mengecil. Selain itu, punggung yang ideal adalah di punggung tidak banyak kulit ataupun lemak yang berlipat.

Ditambahkan oleh dr. Vanessa Kusumawardhani, Dipl. Cidesco, Dipl. CIBTAC, dokter kecantikan yang dimaksud punggung adalah dari bawah leher hingga pinggang. Memang di daerah situ seringkali banyak tumpukan lemak, terutama dialami oleh wanita sehabis melahirkan. Namun, untuk membuat punggung seksi dan ideal adalah tidak semata-mata berbicara seputar punggung saja, tetapi menyangkut tubuh secara keseluruhan.

Jadi, ketika melakukan treatment untuk punggung tidak dilakukan semata-mata punggung, tetapi bagian lain di dekatnya juga harus dilakukan treatment. Tidak mungkin seseorang hanya ingin punggungnya seksi, tetapi kemudian lemak terlihat menggelambir di bagian perut ataupun payudara.
Punggung Seksi. Lalu bagaimana membuat punggung terlihat seksi? Berikut treatment-treatment yang biasa digunakan orang untuk membuat punggung menjadi seksi:

1. Liposuction dan Tummy Tuck
Dalam bidang spesialis bedah plastik, menurut dr. Herbowo, sebenarnya tidak ada cara khusus untuk operasi punggung agar punggung terlihat ideal dan seksi. Biasanya bagian punggung sekalian diperbaiki jika seseorang memperbaiki pinggang dan pinggulnya, misalnya ketika melakukan liposuction (sedot lemak) maupun tummytuck atau abdominoplasty atau pengencangan perut.

Ketika seseorang melakukan liposuction ataupun tummy tuck, maka bagian sisi kanan dan kiri disedot lemaknya sehingga punggung juga menjadi lebih kecil. Selain itu, kulit yang berlebih akan ditarik ke depan Ke daerah perut bagian bawah tempat adanya sayatan tummy tuck atau abdominoplasty Biasanya wanita setelah melahirkan melakukan tummy tuck, sehingga nantinya pinggul dan pinggangnya juga akan mengecil dan terlihat lebih indah.

Ketika melakukan operasi liposuction ataupun tummy tuck, dilakukan dengan bius umum. Pengerjaan operasi dengan bius umum akan lebih menenangkan pasien dan waktu operasi bisa berjalan panjang. Sementara jika dilakukan dengan bius lokal pasien akan terbangun dan jika obat bius habis sementara operasi belum selesai maka harus disuntik lagi. Sedangkan pasiennya sudah terasa kesakitan.

Oleh sebab itu, sebelum operasi dilakukan persiapan-persiapan praoperatif seperti pemeriksaan laboratorium, pemeriksaan radiologi, serta memeriksakan fungsi paru. Setelah dinyatakan tidak ada masalah kesehatan, maka operasi dapat dilakukan. Operasi berlangsung selama kurang lebih 2 jam. Operasi berjalan lama karena ada pemotongan kulit dan penyedotan lemak. Setelah operasi, dilakukan pemulihan dan disadarkan dari obat bius yang kira-kira memakan waktu 30 menit.

Setelah operasi, seseorang akan menginap selama satu malam. Sesudah itu, bisa beraktivitas normal seperti sediakala, namun tidak dianjurkan melakukan mengangkat barang-barang berat. Sementara untuk pekerjaan seperti berjalan, mandi, melakukan pekerjaan kantor ringan dan lain-lain dibolehkan. Tidak dianjurkan melakukan pekerjaan berat adalah agar luka bekas operasinya tidak teregang karena ada jahitan.

Setelah operasi dan sebelum operasi seseorang tidak dianjurkan minum obat-obatan seperti vitamin C, obat-obatan pengencer darah, vitamin K, serta obat-obatan herbal. Jika seseorang terbiasa menggunakan obat-obatan tersebut sebaiknya penggunaannya dihentikan selama 7-10 hari atau setelah dokter mengizinkan. Pasalnya, obat-obatan tersebut bisa membuat darah terus keluar pada saat operasi dan sukar membeku.

Seperti halnya operasi yang lain, pada bagian yang dioperasi bisa timbul bengkak. Namun sangat jarang terjadi. Kalaupun timbul bengkak biasanya akan hilang dalam waktu 7-10 hari. Biasanya benang jahitan akan dilepas dalam waktu 5-7 hari. Masa pemulihan sendiri berlangsung selama 7 hari hingga 2 minggu. Hasil tidak langsung terlihat setelah operasi, namun hasilnya akan berangsur-angsur terlihat bagus dalam waktu 12 minggu. Cukup lama, karena secara bertahap cairan-cairan tubuh akan diserap oleh tubuh sehingga hasil akhirnya adalah slim.

Wanita setelah melahirkan juga bisa melakukan operasi ini. Tetapi dianjurkan dilakukan setelah tiga bulan melahirkan, baik melahirkan secara normal maupun melahirkan secara Caesar. Pasalnya, tubuh manusia mulai mendekati normal kembali setelah operasi setelah tiga bulan. Di samping itu, setelah melahirkan tubuh bengkak karena menahan cairan secara hormonal. Jika pada kondisi tersebut dilakukan operasi, maka garis sayatan tidak terlihat begitu jelas.

Hasil dari operasi ini permanen. Pasalnya, jarang ada yang gemuk kembali dan kemudian lemaknya menggelambir. Pasalnya, lemak sudah dibuang sehingga pengumpulan lemak kembali di daerah perut dan sekitarnya sangat jarang terjadi. Namun sebaiknya diimbangi dengan menjaga pola makan dan gaya hidup.

Operasi ini aman dilakukan dan umumnya hampir semua orang bisa melakukannya. Biasanya yang tidak dianjurkan melakukan operasi adalah orang yang menderita kelainan jantung berat serta penyakit-penyakit yang membahayakan ketika dibius. Misalnya penyakit darah yang mana sulit dihentikan pendarahannya. Sementara mereka yang menderita diabetes bisa melakukan operasi ini asalkan gula darahnya normal.

2. Back Treatment
Punggung yang seksi tak hanya yang berbentuk slim line, tetapi juga kulitnya harus halus dan tanpa jerawat. Dijelaskan oleh dr. Vanessa, back treatment yang termasuk dalam bagian spa treatment dapat menjadikan punggung yang mulus. Punggung yang mulus itu harus selalu bersih.

Jadi, ketika melakukan back treatment diawali dengan cleansing, lalu di-scrub atau exfoliating. Baru kemudian mask ke perawatan menggunakan AHA, cokelat, marine salt untuk membersihkan lebih dalam atau deep cleansing. Dengan demikian efeknya adalah memutihkan kulit dan memperbaiki struktur kulit agar lebih terlihat bercahaya.

Rangkaian treatment berikutnya adalah massage yang berfungsi untuk meredakan ketegangan, relaksasi serta melancarkan peredaran darah dan limfa. Lalu selanjutnya menggunakan masker yang disesuaikan dengan scrub-nya. Misalnya jika menggunakan scrub cokelat maka maskernya masker cokelat, atau jika menggunakan scrub marine salt maka maskernya adalah masker lumpur atau alga.
Penggunaan masker berfungsi untuk memberikan nutrisi, karena itu bahan-bahan yang digunakan mengandung mineral. Back treatment ini bisa dilakukan rutin seminggu sekali. Sekali treatment menghabiskan waktu satu jam.

Sementara jika punggungnya ada jerawatnya, maka jerawat harus dibersihkan terlebih dulu. Sumbatan-sumbatan jerawat maupun komedo dibersihkan setelah dilakukan proses exfoliating. Jika ada masalah jerawat, maka scrub yang digunakan adalah yang butirannya atau granule-nya halus seperti gel, scrub dari pasir laut.

Mereka yang memiliki masalah jerawat di punggung, tidak dianjurkan menggunakan scrub yang butirannya kasar karena akan semakin menstimulasi timbulnya jerawat sehingga jerawat tidak hilang-hilang. Jika berjerawat, tahap yang dilakukan selanjutnya adalah AHA Peel.

Untuk mengatasi masalah jerawat maka treatment sebaiknya dilakukan secara rutin seminggu sekali yang dilakukan di bawah pengawasan dokter. Selain treatment di klinik, untuk di rumah dianjurkan menggunakan sabun untuk mengurangi sebum pada punggung. Perlu diperhatikan, jika punggung berjerawat maka harus dibersihkan dulu jerawatnya hingga bersih. Jika jerawatnya sudah bersih, maka di hari yang berbeda bisa menggunakan back treatment.

3. Penggunaan Alat Jika punggungnya berlemak dan menggelambir, selain dengan operasi, maka bisa dilakukan treatment menggunakan alat-alat. Menurut dr. Vanessa, alat-alat yang digunakan, yaitu mechanical equipment dan electrical equipment. Tujuan penggunaan alat-alat tersebut adalah untuk mengatasi masalah lemak menggelambir di punggung dan mengatasi tumpukan lemak di punggung.

Di punggung tumpukan lemak biasanya terjadi di beberapa area saja, karena itu alat yang bisa dipilih adalah mechanical equipment seperti vacuum body Cara yang tergolong cara mudah dan murah ini bisa dilakukan untuk membentuk tubuh seseorang. Jadi lemak yang di punggung akan divakum dan diarahkan ke bagian payudara. Dengan demikian, punggung akan terlihat lebih slim sekaligus payudaranya juga akan terlihat lebih kencang.

Treatment menggunakan alat vacuum body sebaiknya rutin dilakukan seminggu 2-3 kali. Lamanya treatment tergantung dari besar atau kecilnya lemak yang menumpuk di punggung. Dengan enam kali sesi treatment, maka lemak-lemak di punggung akan hilang dan tubuh pun menjadi terlihat lebih seksi.

Sementara jika menggunakan alat electrical equipment menggunakan arus untuk menghancurkan lemak. Treatment dilakukan dengan penempatan pad di punggung sesuai dengan otot, di bagian-bagian yang mau dibuang lemaknya. Alat yang digunakan adalah interferential current dan radio frekuensi (RF). Penggunaannya lemak dibuang ke arah limfatiknya.

Treatment menggunakan alat interferential current ini sebaiknya juga rutin dilakukan 2-3 kali seminggu, yang dilakukan selama enam sesi. Sementara untuk RF dilakukan seminggu sekali. Biasanya penggunaan RF di akhir treatment untuk memperbaiki kondisi punggung yang masih kurang.

Penggunaan alat bisa dikombinasikan agar hasilnya lebih maksimal. Misalnya treatment vacuum body dikombinasikan dengan interferential current atau treamfient vacuum body dikombinasikan dengan RE Jika hasilnya punggung sudah bagus dan terbentuk, maka dalam enam kali sesi lemak sebenarnya tidak akan kembali lagi. Namun sebaiknya dilakukan maintenance agar tidak gemuk misalnya dengan mengatur pola makan.

Treatment-treatment ini aman digunakan. Treatment menggunakan mechanical equipment seperti vacuum body bisa digunakan oteh siapa saja. Namun, untuk penggunaan alat RF tidak bisa digunakan jika pasien memiliki penyakit darah tinggi, menggunakan metal plat seperti alat pacu jantung, serta pernah cedera di pinggang dan tulang belakang, karena akan menyebabkan nyeri saat treatment


Treatment menggunakan alat ini bisa dikombinasikan dengan back treatment. Jadi, dalam pengerjaannya diawali dengan kulit punggung di-cleansing, lalu di-exfoliating dan kemudian masuk ke penggunaan alat. Selanjutnya punggung di-massage dan diberi masker. Jika dikombinasikan antara back treatment dengan alat maka treatment bisa berlangsung selama 1,5-2 jam. Kartika (Info Kecantikan)

Langsing dan Kencang Dengan LPG Integral

Biasanya treatment pelangsingan hanya menurunkan berat badan, tetapi sesudah itu kulit tampak kendur. Namun dengan alat LPG Integral, Anda bisa mendapatkan tubuh yang langsing, serta kulit yang kencang dan halus. Treatment asal Prancis, ini prinsip kerjanya dengan cara sedotan dan pijatan. Sekali treatment berat badan turun hingga 1 kg dan lingkar tubuh berkurang 1-2 cm. Seperti apa?

Cantik itu identik dengan tubuh ramping serta kulitnya halus, cerah dan dan kencang. Semua itu bisa didapat melalui satu treatment yang ampuh melangsingkan tubuh, sekaligus mengencangkan dan menghaluskan kulit. Treatment ini menggunakan mesin LPG Integral. Mesin LPG Integral menggunakan teknologi yang berasal dari Perancis dan dibawa oleh Impression ke Indonesia pada tahun 2011 lalu.
Langsing dan Kencang Dengan LPG Integral


LPG Integral. Dijelaskan oleh dr. Fitra Diena, dokter kecantikan dari Impression Aesthetic Clinic, LPG Integral adalah mesin yang ditemukan oleh Louis Paul Guitay, yang merupakan sebuah teknik pelepasan lemak dan antiaging yang 100 persen natural. Teknologi yang digunakan adalah mechano stimulation atau yang disebut dengan stimulasi mekanik terhadap jaringan lemak di bawah kulit supaya terjadi proses lipolisis atau proses penghancuran lemak.

Mesin LPG Integral bermanfaat untuk treatment Lipomassage Body Slimming dan Facial Endermolift. Untuk Lipomassage Body Slimming, mesin ini berfungsi untuk menghancurkan lemak di area tubuh yang diinginkan, seperti lengan, paha atau perut. Stimulasi mesin LPG merangsang respon biologis berupa pembakaran lemak di bawah permukaan kulit secara alami.

Proses kerjanya, stimulasi mesin LPG merangsang respon biologis berupa pembakaran lemak di bawah permukaan kulit secara alami. Prinsip kerjanya berupa suction atau sedotan dan massage atau pijatan. Jika ingin melangsingkan dengan alat LPG Integral, maka seseorang harus terlebih dulu mengenali permasalahan utama yang menjadi fokus pelangsingan.

Selanjutnya treatment LPG Integral disesuaikan dengan permasalahan tubuh setiap orang. Terdapat beberapa pilihan program dalam mesin dan setiap program memiliki gerakan yang berbeda dan terfokus pada target permasalahan. Misalnya untuk bentuk tubuh gynoid atau bentuk tubuh pir maka treatment akan terfokus pada lemak di area bawah tubuh seperti perut, bokong, paha dan betis.

Sebelum menjalani treatment, menjalani treatment, dilakukan penimbangan berat badan, pengukuran lingkar tubuh dan melakukan foto before-after Pada saat seseorang cukup berbaring selama 35 menit dengan menggunakan baju khusus. Selanjutnya terapis akan memijat dengan menggunakan mesin LPG Integral ini.

Hasil. Setelah treatment dilakukan kembali penimbangan berat badan, pengukuran lingkar tubuh dan foto after Tujuannya agar terlihat perbedaannya sebelum dan 4 sesudah treatment. Sekali treatment lingkar tubuh akan mengecil 1-2 cm dan berat badan akan berkurang hingga 1 kg. Di samping itu, selulit dan lipatan tubuh juga menipis. Dalam sebulan berat badan bisa turun 5 kg dan penurunan yang terjadi dalam sebulan tidak dianjurkan lebih dari angka tersebut.

Hasil yang didapat setelah treatment adalah lekuk tubuh lebih indah dan terbentuk, kulit menjadi lebih halus dan kencang, Serta selulit dan stretchmark akan menghilang. Meski sekali treatment hasilnya terlihat, namun sebaiknya treatment ini rutin dilakukan 2-3 kali seminggu agar hasilnya optimal. Biasanya hasil yang optimal akan diperoleh setelah 16 kali treatment. Treatment ini aman dilakukan tetapi bila pernah melakukan operasi besar sebaiknya beri jeda minimal 6 bulan. Penderita kanker dan wanita hamil juga tidak dianjurkan melakukan treatment ini.

Agar bentuk tubuh tetap bagus, sebaiknya diimbangi dengan pola hidup sehat. Misalnya menjaga pola makan yang tetap sehat agar tidak terbentuk lemak baru atau selulit. Lakukan juga olahraga ringan agar sisa pembakaran lemak bisa cepat dikeluarkan dari tubuh. Jika sudah mendapatkan berat badan yang diinginkan, sebaiknya tetap menjaga pola makan dan berolahraga sehingga tubuh tetap ideal.

Facial Endermolift. Sementara bila mesin LPG Integral digunakan untuk Facial Endermolift maka treatment ini proses kerjanya akan menstimulasi kembali produksi kolagen dan elastin yang akan mengembalikan kekenyalan pada lapisan kulit yang lebih dalam. Treatment ini sangat tepat bagi masalah kulit kendur, kerutan, kulit kusam dan lemak yang terlokalisasi seperti double chin.


Waktu yang diperlukan untuk perawatan ini yaitu 35-60 menit. Tahap-tahap perawatan Facial Endermolift dimulai dari cleanser peeling atau scrubbing, endermolift, massage, lalu pembersihan wajah dari sisa-sisa massage cream. Selanjutnya penggunaan masker, cleansing dan sunblock. Kartika (Info Kecantikan)

Sunday, February 1, 2015

Mencerahkan Kulit Ketiak Yang Menghitam

Ketiak yang. menghitam membuat penampilan kurang menarik. Apa lagi jika sering mengenakan busana tanpa lengan, tanktop dan kemben. Kulit ketiak sensitif, sehingga sering timbul masalah iritasi yang menyebabkan kulit ketiak menghitam. Kurang menjaga kebersihan juga membuat kulit ketiak menghitam. Lantas bagaimana mencerahkan kulit ketiak yang menghitam?

Setiap wanita menginginkan kulit yang cerah, putih dan bersih. Tidak hanya bagian wajah saja yang cerah, tetapi bagian kulit lain juga cerah. Termasuk kulit ketiak. Meski letaknya tersembunyi, sebaiknya tetap menjaga kebersihan kulit ketiak. Pasalnya, jika kulit ketiak menghitam akan mengurangi tingkat kepercayaan diri seseorang. Berbeda jika kulit ketiaknya bersih, cerah dan tidak terdapat rambut-rambut halus, pasti seseorang akan terlihat percaya diri ketika mengenakan busana tanpa lengan.
Mencerahkan Kulit Ketiak Yang Menghitam

Dikatakan oleh dr Jimmi Chandra, SpKK, dokter spesialis kulit dan kelamin, penyebab kulit ketiak menghitam bermacam-macam. Pertama, ras atau etnis tertentu memiliki warna kulit yang lebih hitam maka akan cenderung memiliki hiperpigmentasi di ketiak. Kedua, penyakit tertentu seperti eritrasma dan tinea. Eritrasma adalah merupakan suatu penyakit akibat infeksi yang disebabkan oleh bakteri kulit. Sementara tinea adalah infeksi kulit yang disebabkan oleh jamur kulit akantosis nigrikans, axilla freckling dan hiperkeratosis.

Masalah kulit ketiak yang kerap terjadi adalah kasus hiperpigmentasi setelah terjadi proses peradangan pada kulit ketiak (post inflammatory hyperpigmentation). Umumnya disebabkan karena iritasi dan peradangan. Iritasi dapat timbul akibat pemakaian pembersih kulit yang iritatif, proses pembersihan yang terlalu kasar. Pemakaian deodorant juga bisa menyebabkan kulit ketiak menghitam. Pada orang tertentu kandungan kimia yang terdapat pada deodorant justru menjadi kontraindikatif sehingga terjadi perubahan pada kulit ketiak menjadi menghitam.

Keringat berlebih, apalagi jika mengenakan busana yang tidak menyerap keringat secara sempurna, menjadi salah satu penyebab kulit ketiak menghitam. Begitu pula kebiasaan hair removal ataupun mencukur rambut ketiak bisa menyebabkan kulit ketiak menghitam. Penyebab lainnya kulit ketiak menghitam adalah akibat gesekan berlebih karena pemakaian busana yang terlalu ketat.

Cara Mengatasi. Dengan mengetahui penyebab-penyebab kulit ketiak menghitam, maka Anda bisa melakukan tindakan pencegahan agar kulit ketiak tidak menghitam. Jika kulit ketiak sudah menghitam, untuk mengatasinya disesuaikan dengan penyebabnya. Jika kulit ketiak menghitam akibat infeksi bakteri atau jamur, maka hal pertama yang harus dilakukan adalah dengan mengatasi infeksinya terlebih dulu. Untuk pengobatannya menggunakan obat antibiotik, baik oral maupun topikal.

Sementara jika penyebabnya karena iritasi, biasanya diatasi dengan antibiotik juga setelah proses peradangan teratasi. Sesudah itu diberikan krim topikal yang mengandung bleaching agent. Krim topikal ini digunakan tergantung kasus, Biasanya bleaching agent yang diberikan sama dengan untuk wajah, yang terdapat bahan aktif seperti kojic acid dan peptida. Namun, penggunaannya harus di bawah pengawasan seorang dokter.

Selanjutnya bisa diberikan treatment modern untuk mengatasi kulit ketiak menghitam. Biasanya treatment yang dilakukan adalah treatment chemical peeling atau treatment laser. Untuk chemical peeling umumnya menggunakan glycolic acid karena lebih nyaman digunakan dan kadar zat aktif yang digunakan lebih rendah.

Sementara untuk laser yang digunakan adalah laser Q-Switch Nd:YAG. Pengerjaannya dengan interval setiap empat minggu. Tidak dapat diperkirakan harus berapa kali melakukan tindakan cara sederhana ataupun dengan menggunakan treatment Semua itu harus dilihat case by case dan kasus yang dialami seseorang.

Setelah warna ketiak lebih cerah, yang terpenting dilakukan adalah upaya pencegahan terjadinya iritasi lebih lanjut dan penyebab iritasi yang dialami. Sebelum menggunakan krim dari dokter yang dioleskan pada ketiak, sebaiknya ketiak dibersihkan terlebih dulu dengan pembersih yang lembut. Semua obat krim yang digunakan sebaiknya di bawah pengawasan dokter, karena ada efek samping yang tidak diinginkan. Misalnya kemerahan, timbul iritasi dan timbul bekas kehitaman.

Efek samping bisa timbul karena seseorang kurang memperhatikan kebersihan pada saat mengoleskan krim topikal. Bisa juga efek samping terjadi karena terlalu banyak saat menggunakan antiobiotik. Setiap tindakan medis selalu ada risikonya, biasanya dokter akan memberi tahu tahap-tahap apa saja yang harus dilakukan dan dihindari sebelum melakukan tindakan apapun. Misalnya saja pemicu yang menyebabkan kulit ketiak menjadi menghitam.


Meskipun cara yang digunakan adalah cara alami sekalipun yang dikatakan dapat mencerahkan kulit ketiak, namun tetap harus berhati-hati dalam menggunakannya. Pasalnya, belum ada bukti ilmiah yang mendukung efektivitasnya. Karena itu, sebaiknya sebelum menggunakan bahan apapun lakukan konsultasi. Selain itu, ada kontraindikasi dari penggunaan krim, terutama jika seseorang memiliki riwayat alergi terhadap zat aktif yang terkandung di dalam krim. Untuk itu, perlu dikonsultasikan kepada dokter yang kompeten. Palupi. (Info Kecantikan)

Saturday, January 31, 2015

Tren Warna Rambut 2015. Nuansa Gelap Dengan Sentuhan Highlight

Tak hanya potongan rambut, setiap tahun tren warna rambut juga selalu ditunggu-tunggu wanita yang gemar mewarnai rambut. Berbeda dengan tahun-tahun lalu yang menampilkan warna terang, para hairstylist ternama tanah air memprediksi tren warna rambut tahun 2015 ini adalah dominan warna gelap, Namun, tidak meninggalkan tren tahun lalu, di tahun ini warna gelap tetap diberi sentuhan highlight. Seperti apa?
Tren Warna Rambut 2015. Nuansa Gelap Dengan Sentuhan Highlight

Model dan warna rambut tidak bisa dipisahkan dari mode dan tren fesyen. Tak hanya model busana dan model rambut yang menjadi perhatian wanita. Warna rambut pun menjadi daya tarik tersendiri, terutama bagi mereka yang sering bergonta-ganti warna rambut. Dari situlah kemudian para hairstylist dan colorist memprediksi dan mengeluarkan tren untuk rambut, baik untuk gaya rambut, potongan rambut, hingga warna rambut yang bakal tren di tahun ini.

Sugi Martono, hairstylist dan colorist ternama Indonesia mengatakan tren warna rambut tahun 2015 adalah warna gelap seperti hitam, cokelat, emas (gold), dan blue black. Warna-warna tersebut cocok untuk Indonesia yang memiliki dua musim dan cocok untuk kulit orang Asia, termasuk Indonesia. Warna tersebut dapat menyeimbangkan kulit wanita Indonesia yang tidak terlalu hitam dan tidak terlalu putih. Warna gelap juga menambah kesan modern dan glamour; namun tidak meninggalkan sisi natural.

Mengikuti tren tersebut, maka untuk tahun ini pemilihan warna rambut yang dominan adalah warna-warna rambut gelap yang natural, dibandingkan dengan warna terang yang mencolok pada tahun sebelumnya. Berbeda dengan 1-2 tahun belakangan, tren warna rambut didominasi dengan warna terang dengan highlight. Di tahun ini pemilihan warna gelap tidak meninggalkan sisi natural dari pemilik rambut. Namun, tren yang tahun lalu yang masih ada di tahun ini adalah sentuhan highlight.

Sentuhan Highlight. Sentuhan highlight akan mempercantik tampilan warna rambut dan tidak menimbulkan kebosanan dalam satu warna. Highlight bisa dikombinasikan dengan sentuhan warna lain, tetapi tergantung dengan pemilik rambut yang menginginkannya. Untuk highlight rambut yang digemari adalah warna gold dengan sentuhan dasar rambut warna cokelat tua pada bagian ujung rambut atau pada 1-2 lembar poni bagian samping ataupun kiri.

Bisa juga dikombinasi dengan warna rambut hitam pekat dan blue black, dengan sentuhan highlight pada bagian rambutnya saja. Pemilihan warna rambut disesuaikan dengan keinginan dan warna kulit, serta tren yang sedang digandrungi. Namun, sering kali pewarnaan tidak sempurna karena warna rambut tidak sesuai dengan warna kulit. Sebenarnya hal tersebut tidak menjadi masalah asalnya dengan warna dan model rambut yang dimiliki membuat pemiliknya percaya diri.


Untuk menghindari kesalahan warna, sebaiknya sebelum dilakukan pewarnaan rambut sesuai tren Anda berkonsultasi terlebih dulu dengan ahlinya. Sebaiknya jangan salah memilih warna karena akan membuat penampilan Anda menjadi lebih buruk, kecuali jika Anda merasa sangat percaya diri. Palupi (Info Kecantikan)

Sunday, January 18, 2015

Kiat Bangkitkan Gairah Pasangan Yang Lelah Bekerja

Hubungan suami istri menjadi salah satu resep keharmonisan pasutri. Tak heran menurunnya gairah seksual akibat kelelahan bekerja membuat keharmonisan juga menurun. Sebelum masalah tersebut menjadi berlarut-larut, sebaiknya Anda segera membangkitkan gairah pasangan. Seperti apa?

Hasil riset yang dilakukan ilmuwan Jepang belum lama ini sungguh mengejutkan, bahwa pasangan suami istri (pasutri) yang sama-sama lelah bekerja rawan mengalami penurunan gairah seksual. Yang mengejutkan adalah karena keasyikan bekerja sebanyak 40 persen pasangan tidak pernah lagi berhubungan intim selama lebih dari sebulan.

Gairah seksual adalah pelumas dari ”panasnya” permainan di atas ranjang, karena tanpa gairah maka hubungan suami istri akan hambar dan tak bermakna. Beberapa pasangan yang sibuk bekerja memang mengalami penurunan gairah yang drastis yang umumnya terjadi pada malam hari, pada saat mereka dituntut untuk "bertempur” diatas ranjang.

Dijelaskan oleh dr. Ferryal Loetan, ASC & T, SpRM, M.Kes- MMR, konsultan seks dan spesialis rehabilitasi, sebenarnya penurunan gairah seksual tidak akan terjadi jika kondisi kedua pasangan suami istri sama-sama sehat. Ditambahkan oleh dr. Nugroho Setiawan, SpAnd, dokter spesialis andrologi atau seksolog, sesibuk apapun pasutri dalam bekerja, tetapi selama keduanya sepakat untuk menikmati dan menganggap bercinta itu menyenangkan dan mengasyikkan maka berhubungan intim bisa dilakukan di mana saja dan kapan saja.

Meningkatkan Gairah. Meski sibuk bekerja, namun bukan alasan pasutri tidak bercinta karena selama kondisi jasmani dan rohaninya sehat maka pekerjaan seberat apapun bukan menjadi penghalang untuk bercinta.
Lantas bagaimana agar gairah bercinta tetap menggebu-gebu meski sibuk bekerja? Berikut tips-tipsnya:

Meningkatkan energi untuk bercinta. Sebagaimana diketahui untuk berpetualang seks yang ”panas" diperlukan energi yang dahsyat. Energi dahsyat ini dapat diperoleh dengan olahraga teratur minimal dua kali seminggu, makan makanan yang kaya kandungan protein seperti ikan dan ayam, serta banyak mengonsumsi buah-buahan dan sayur-sayuran yang kaya kandungan antioksidan Seperti apel dan brokoli. Jika semua ini dikombinasi dengan istirahat yang cukup sebelum bercinta, maka dijamin permainan cinta Anda dan pasangan akan berlangsung dengan ”panas” dan “liar” sepanjang malam hingga pagi hari.

Meningkatkan rangsangan yang diberikan selama foreplay atau pemanasan. Foreplay merupakan faktor terpenting dari suatu hubungan intim karena dengan foreplay yang baik bisa membangkitkan gairah pasangan Anda untuk bercinta. Tak hanya itu saja, foreplay juga bisa membuat dinding vagina menjadi relaks sehingga memudahkan pasangan untuk melakukan penetrasi. Teknik foreplay ini bisa dimulai dari melakukan pemijatan untuk membangkitkan stimulasi seks. Caranya teteskan minyak di atas tangan Anda, lalu dengan melumuri minyak, tangan Anda lebih mudah untuk memijat dan meremas tubuh. Rasa hangat pun akan terasa jika Anda memijat tubuh pasangan dengan minyak.
Agar teknik foreplay yang Anda lakukan lebih asyik, sebaiknya Anda mempertahankan pakaian dalam Anda selama melakukan foreplay. Biarkan pasangan menerka apa yang tersembunyi di baliknya sehingga rasa penasarannya akan membuat hasrat pasangan Anda semakin menggebu.

Untuk membuat pasangan Anda lebih membara, sentuhlah titik-titik erotis di tubuh pasangan Anda dengan menggunakan tangan dan bibir Anda. Mayoritas titik erotis pria ada di bagian telinga, leher, tengkuk, dada, daerah puting hingga daerah di sekitar kemaluannya. Menyentuh tubuh pasangan dengan tangan adalah hal biasa, karena itu cobalah beri sentuhan dengan nafas dan bibir Anda, lalu sentuh pasangan di bagian telinga, leher, tengkuk, dada, hingga bagian erotisnya.

Tak hanya meningkatkan rangsangan foreplay saja, kepiawaian dalam melakukan berbagai variasi bercinta juga diklaim bisa membangkitkan gairah bercinta. Dimulai dari variasi tempat, karena bercinta tidak selalu dilakukan di kamar tidur saja. Untuk membangkit

kan libido pasangan pilihlah tempat yang Anda anggap paling menantang untuk bercinta secara liar, misalnya di dalam mobil yang selain simpel, mobil adalah tempat paling pas untuk bercinta. Dimulai dari french kiss yang sangat lama, lakukan berulang-ulang hingga pasangan melambung ke langit ketujuh. Lalu perlahan-lahan baringkan punggung Anda dengan kepala bertumpu pada sebuah bantal, angkat kaki Anda ke udara selurus dan setinggi mungkin. Sembari berlutut, masih sambil berciuman tuntun pasangan untuk mendorong kaki Anda ke satu sisi, sambil tetap menjaga kaki Anda tersebut tetap pada posisinya. Perlahan-lahan rayu pasangan untuk sesegera mungkin memasuki Anda, mulailah dengan ayunan lembut sambil membuka kaki sedikit lebih lebar, semakin lama semakin cepat seiring dengan irama gerakan pasangan. Sementara menanti panasnya ledakan orgasme, tuntun pasangan untuk mengulum payudara Anda masih sambil bergerak di dalam Anda, kemudian tatap pasangan dengan pandangan intens yang sangat lama sambil menggerakkan bibir dan lidah seprovokatif mungkin untuk memancingnya menyudahi permainan sambil melambungkan pasangan ke dalam surga kenikmatan paling dahsyat dalam hidupnya.


Untuk membangkitkan lagi gairahnya, tidak ada salahnya mencoba berbagi fantasi seksual dengan pasangan. Rayu pasangan untuk mengungkapkan fantasi paling liarnya sebagai pria dewasa. Selanjutnya wujudkan fantasinya dalam permainan cinta Anda. Misalnya pasangan berfantasi bermain dengan penari striptis, maka ubah diri Anda untuk menjadi seorang penari striptis di dunia fantasinya. Satu per satu tanggalkan busana Anda hingga benar-benar polos tak bersisa sambil terus meliukkan tubuh dengan gerakan liar provokatif layaknya penari striptis sungguhan. Buat pasangan tergila-gila dengan tarian maut Anda. Widi/IK (Info Kecantikan)

Friday, January 16, 2015

Dua Tahun Menikah Belum Punya Anak

Penyebab seseorang susah hamil atau disebut dengan infertilitas adalah jika sudah menikah lebih dari satu tahun dan berhubungan seksual secara teratur 3-4 Kali seminggu tanpa menggunakan alat kontrasepsi apapun. Ini disebut infertilitas primer. Jika sudah dua tahun menikah dan sebelumnya memakai kondom belum bisa diketahui apakah terjadi infertilitas atau tidak karena jangan jangan setiap kali berhubungan selalu memakai kondom.

Jika suami pernah memiliki anak pada pernikahan sebelumnya tetapi sekarang sulit punya anak bisa saja. Sebagai contoh ada pasangan suami istri yang sudah punya anak sebelumnya lalu untuk mendapatkan anak kedua begitu sulit. Bahkan bisa menunggu hingga 10 15 tahun.
Dua Tahun Menikah Belum Punya Anak

Penyebab infertilitas adalah 35 persen karena faktor perempuan atau istri 35 persen karena faktor laki laki atau suami 25 persen karena faktor keduanya misalnya istri alergi terhadap sperma suami. Serta 5 persen karena faktor yang tidak ketahuan penyebabnya. Mungkin di sini ada ketentuan Tuhan.

Pada perempuan penyebabnya adalah gangguan pada ovulasi, misalnya haid tidak teratur. Jika haid teratur setiap bulan meski tanggalnya maju atau mundur, maka perempuan tersebut dikatakan subur. Penyebab lainnya adalah keluhan atau kelainan anatomi di alat reproduksinya, misalnya pada rahim terdapat myoma atau ada kista di indung telur.

Penyebab lainnya adalah adanya infeksi seperti sering keputihan. Keputihan menyebabkan suasana dinding rahim menjadi tidak bagus. Atau bahkan infeksinya hingga ke dalam saluran reproduksi bagian dalam. Akibatnya janin malas berkembang di daerah yang tidak sehat. Infeksi juga bisa mengganggu karena bisa menyebabkan saluran telurnya menjadi mampet.

Sementara pada laki-laki, penyebabnya karena sperma. Jika laki-laki memiliki anak dari istri sebelumnya, lalu ketika menikah lagi menjadi susah punya anak bisa terjadi karena faktor usia. Selain faktor usia, hal lain yang mempengaruhi kualitas sperma adalah pekerjaan, stres, merokok, alkohol dan lain-lain. Pekerjaan suami di tempat yang panas-panas, seperti sopir, tukang las, koki dan lain-lain bisa menyebabkan kualitas sperma jelek.

Jadi, untuk mengetahui pasangan suami istri sulit punya anak maka harus diperiksa kedua-duanya. Harus keduanya diperiksa, meski pada pernikahan sebelumnya suami sudah pernah punya anak, karena bisa jadi penyebabnya karena suami misalnya faktor usia, pekerjaan, stres dan lain-lain. Pemeriksaan yang dilakukan untuk perempuan, karena setiap kali berhubungan spermanya tumpah maka dilakukan USG (ultrasonografi). USG ini diperlukan untuk melihat posisi rahim.

Posisi rahim yang normal disebut antefleksi, sementara rahim yang terbalik disebut retrofleksi. Ibarat hidung ada yang mancung dan pesek, rahim yang terbalik dikatakan pesek sehingga ketika berhubungan spermanya tumpah terus. Sperma yang tumpah ketika berhubungan juga disebabkan karena sperma suami encer.

Selain untuk melihat posisi rahim, USG juga dilakukan untuk melihat apakah ada kelainan di rahim atau tidak, apakah ada penyakit di rahim atau tidak. Jika terjadi infeksi maka dilakukan pemeriksaan papsmear untuk melihat kondisi mulut rahimnya. Pemeriksaan lain yang bisa dilakukan adalah HSG (histerosalpinogografi). HSG ini dilakukan untuk melihat kondisi saluran telur apakah berfungsi atau tidak.


Sementara untuk laki-laki dilakukan pemeriksaan analisis Sperma. Jika kualitasnya kurang baik, maka akan dikonsul ke dokter spesialis andrologi. Mengenai berapa lama pengobatannya, karena belum diketahui penyebabnya apakah dari laki-laki atau dari perempuan, maka belum bisa dikatakan berapa lamanya. Kartika (Info Kecantikan)

Tuesday, January 13, 2015

Olahraga Weight Bearing Dapat Menjaga Kesehatan Tulang

Menjaga. kesehatan tulang juga harus menjadi perhatian setiap orang, terutama kaum hawa. Pasalnya, dibandingkan pria wanita memiliki simpanan mineral tulang-yang lebih sedikit. Dengan gaya hidup sehari-hari yang kurang sehat membuat wanita lebih rentan kehilangan kepadatan tulang. Untuk menunjang kepadatan tulang, seseorang dapat melakukan olahraga weight bearing dan menjaga asupan makanan. Seperti apa?  

Olahraga Weight Bearing Dapat Menjaga Kesehatan TulangSeiring bertambahnya usia tentu kesehatan semakin dijadikan sebagai prioritas. Namun sayangnya yang sering terabaikan oleh sebagian orang adalah mengenai kesehatan tulang dan kebutuhan nutrisi untuk tulang. Terlebih wanita, dari sebuah survei terlihat bahwa wanita memiliki simpanan mineral tulang yang lebih sedikit dibanding dengan pria. Oleh karena itu sebenarnya wanita harus lebih memberikan perhatian lebih untuk tulangnya. Sejak usia muda tentu Kita harus memerhatikan kesehatan tulang. Menurut dr. Grace Tumbelaka, SpKO, dokter spesialis kedokteran olahraga, secara alami manusia sudah menabung sel-sel pembangunan tulang sejak lahir hingga di usia 30 tahun. Tabungan ini berasal dari asupan gizi yang dikonsumsi setiap hari. Setelah lewat dari usia 30 tahun, secara alami tulang akan mengalami penurunan. Apabila tidak benar-benar menjaga asupan makanan dan gaya hidup sehari-hari tentu nantinya pengeroposan tulang akan berlangsung dengan sangat cepat.

Tabungan ini berasal dari asupan gizi yang dikonsumsi setiap hari. Setelah lewat dari usia 30 tahun, secara alami tulang akan mengalami penurunan. Apabila tidak benar-benar menjaga asupan makanan dan gaya hidup sehari-hari tentu nantinya pengeroposan tulang akan berlangsung dengan sangat cepat. 

Osteoporosis. Saat wanita berusia di atas 20 tahun atau 30 tahun tentu mengalami perubahan dalam tubuhnya. Pada kenyataannya 50 hingga 60 persen wanita di usia tersebut sudah mengalami pengeroposan tulang. Misalnya pada tubuhnya terdapat punuk atau yang biasa disebut sebagai osteoporosis di tulang belakang. Tulang memiliki fungsi penting untuk tubuh yaitu agar bisa menopang tubuh tetap berdiri dan bergerak. Tulang pun dikatakan sebagai benda hidup yang dapat tumbuh sesuai dengan bentuk tubuh. 

Yang disayangkan, saat ini wanita-wanita yang masih muda sering kali menganggap persoalan tulang adalah problem untuk mereka yang sudah berusia lanjut. Mereka lebih memilih untuk memprioritaskan kesehatan dan kecantikan yang berada di luar. Lebih rendahnya mineral tulang yang dimiliki wanita tentu akan membuat permasalahan yang terjadi pada tulang. Salah satu permasalahan yang kerap terjadi adalah osteoporosis. 

Osteoporosis dikenal sebagai penyakit yang terjadi karena adanya ketidakseimbangan dalam proses pembentukan dan penghancuran tulang. Sel osteoklas atau sel-sel penyerap tulang yang melarutkan dan mengikis tulang lebih aktif bekerja dibandingkan dengan sel osteoblas. Sedangkan sel osteoblas , merupakan sel-sel tulang yang membentuk lapisan tulang baru. Adanya ketidakseimbangan itu yang pada akhirnya menyebabkan penurunan massa tulang. Ketika terjadi penurunan massa tulang, tulang akan menjadi lebih mudah rapuh dan akhirnya menjadi lebih mudah patah. Ancaman kesehatan tulang tidak hanya terbatas pada osteoporosis, justru ancaman tersebut banyak timbul akibat gaya hidup yang dilakukan wanita masa kini. 

Gaya hidup juga sering tidak disadari menjadi pemicu timbulnya permasalahan pada tulang. Sebagai contoh adalah pemilihan tas dan sepatu ternyata berkaitan dengan bentuk tulang pada tubuh manusia. Hampir setiap hari tentu tubuh menopang sekaligus mendapat beban dari kedua benda tersebut. Terkadang banyak orang yang asal memilih tas dan sepatu hanya dari modelnya saja, namun tidak memperhatikan efek buruk dari penggunaan tas dan sepatu tersebut. 

Biasanya wanita setiap hari membawa tas dengan berat mencapai 10 hingga 15 persen dari berat tubuhnya. Tentu hal ini akan berpengaruh terhadap postur tubuh. Para ahli kesehatan mengatakan anak-anak yang mengenakan tas terlalu berat akan menghadapi risiko kerusakan jangka panjang apabila sehari-hari membawa beban lebih dari 15 persen dari badan mereka. Ini tentu akan berdampak pada tulang belakang.
Begitu pula dengan pemakaian high heels. Pemakaian high heels terlalu lama akan memberikan dampak pada tulang di bagian kaki. Pemilihan tas dan bentuk sepatu pun dapat memicu seseorang terkena osteoporosis. Selain dengan pemilihan tas dan sepatu, ada baiknya setiap orang mencegah sebelum dirinya terkena osteoporosis. Tentu memiliki tulang yang padat akan dapat meminimalkan seseorang terkena pengeroposan. 

Olahraga Weight Bearing. Ada beberapa cara mudah yang sebenarnya dapat dilakukan. Cara pertama yang dapat dilakukan adalah melakukan olahraga-olahraga tertentu yang bisa meningkatkan kepadatan tulang. Ada beberapa jenis olahraga yang bisa meningkatkan tulang yang masuk ke dalam kategori weight bearing atau olahraga yang dapat melawan gravitasi bumi. 

Olahraga weight bearing sebenarnya adalah latihan dengan pembebanan untuk menguatkan tulang. Contoh olahraga yang dapat dikatakan sebagai weight bearing adalah jalan cepat, aerobik, dan melakukan lompat-lompatan. Melakukan olahraga weight bearing ini dapat bermanfaat untuk menjaga keseimbangan tubuh karena dapat menguatkan tulang pijakan seseorang. 

Latihan beban atau kekuatan otot dapat menambah kepadatan tulang di sekitar otot. Otot yang kuat dapat mengurangi cedera kronis dari efek pembebanan tubuh. Yang perlu diperhatikan, agar latihan tersebut dapat bermanfaat dengan baik, Anda disarankan untuk melakukan pemanasan dan peregangan sesudah latihan untuk menghindari risiko cedera. 

Untuk Anda yang sudah berusia di atas 40 tahun, ada baiknya berhati-hati apabila ingin melakukan olahraga lompat. Sebaiknya jangan melompat terlalu tinggi. Lakukan lompat dalam tahap yang sewajarnya saja. Untuk lansia bisa melatih keseimbangan dengan berlatih berjalan di garis belajar mengangkat satu kaki Berlatih keseimbangan sangat diperlukan untuk yang sudah lansia karena kemampuan otot lansia menurun seiring dengan bertambahnya usia. 

Asupan Makanan. Selain olahraga, menjaga asupan makanan ke dalam tubuh juga dilakukan. Perbanyak jumlah makanan yang mengandung kalsium untuk tubuh. Kekurangan kalsium dapat menyebabkan tumbuhan tulang terganggu dan dapat dengan mudah mengalami osteoporosis. Dalam satu hari jumlah kalsium yang dibutuhkan oleh wanita adalah sekitar 1000 mg. Namun, hal ini tentu berbeda dengan ibu hamil. Wanita yang sedang hamil membutuhkan kurang lebih 1500 mg kalori dalam satu hari. Contoh makanan banyak mengandung kalsium antara lain keju, kacang kedelai, ikan salmon, jeruk, oatmeal dan lain-lain. 

Kebiasaan-kebiasaan seperti duduk terlalu lama saat bekerja sebaiknya perlu diubah. Sebaiknya wanita jangan duduk diam saja selama 9 jam. Dalam sebuah penelitian dikatakan bahwa orang yang duduk 9 jam atau lebih memiliki risiko yang lebih besar untuk terkena osteoporosis. Untuk Anda yang bekerja seharian dari pagi hingga malam pun perlu mengingat bahwa tubuh harus terkena paparan sinar matahari minimal selama 15 menit dalam satu hari. Sinar matahari mengandung vitamin D yang baik untuk membentuk struktur tulang. Terakhir yang bisa dilakukan tentu hindari merokok, terlalu banyak konsumsi kafein dan juga alkohol karena dapat berpotensi membuat berkurangnya massa tulang. Niken Wulandari (Info Kecantikan)