Tuesday, March 3, 2015

Atasi Kulit Kering dengan Nanas

Konsultan: dra. Titi Miranti, MM, APT, herbalis dari LSK Battra Ramuan Jakarta Timur

Memiliki kulit kering tentu tidak nyaman dan merepotkan bagi yang memilikinya. Pasalnya, pada umumnya kulit kering menimbulkan efek yang tidak enak ke kulit. Kulit akan cenderung terlihat kasar dan keriput. Selain itu, karena kadar sebum dan kadar minyak yang rendah maka kulit akan cenderung sensitif. Kulit terasa kaku seperti tertarik setelah mencuci wajah dan akan mereda setelah dilapisi dengan krim pelembab. Kondisi kulit dapat menjadi lebih buruk terlebih bila terkena angin dan perubahan cuaca dingin.
Atasi Kulit Kering dengan Nanas


Cara alami yang dapat dilakukan untuk mengatasi kulit kering dan cenderung sensitif adalah menggunakan buah nanas. Nanas mengandung banyak nutrisi di antaranya Vitamin A dan C. Vitamin ini berfungsi sebagai antioksidan dan menguatkan sistem kekebalan tubuh. Buah nanas juga kayak mineral serat dan antioksidan yang tinggi yang mampu merawat kulit.

Cara menggunakannya adalah dikonsumsi langsung atau dijadikan masker yang dibalurkan pada wajah dan kulit. Untuk masker, pastikan buah nanas yang digunakan sudah dicuci dengan bersih. Setelah itu, haluskan buah nanas menjadi Seperti ampas. Baru kemudian dioleskan secara merata ke kulit.


Oleskan masker nanas minimal dua hari sekali pada malam hari. Biarkan masker nanas menempel pada wajah semalaman dan keesokan harinya baru dibersihkan. Atau masker nanas didiamkan selama 15-30 menit, lalu wajah atau bagian kulit yang diberi masker nanas dicuci menggunakan air lebih. Jika dilakukan secara rutin maka hasilnya lebih maksimal. Palupi (Info Kecantikan)  

8 komentar:

  1. biasanya kan nanas suka bikin gatal,apa ga bakal membuat gatal ke muka kalau dibikin masker??

    ReplyDelete
  2. selain bisa dimakan dan bumbu masak ternyata nanas juga bisa merawat kulit ya,nice info

    ReplyDelete
  3. Mantap infonya, bisa dicoba nih.

    ReplyDelete
  4. Infonya sangat bermanfaat. Patut dicoba nih

    ReplyDelete
  5. terimakasih atas informasinya,semoga cocok ya ga bikin break out..hehe

    ReplyDelete
  6. https://wsdsite.wordpress.com/2017/11/24/ini-curhat-striker-ac-milan-usai-produktif-di-liga-europa/

    ReplyDelete